Sopir Truk asal Selbar Positif Covid-19
TABANAN, NusaBali
Setelah nihil penambahan kasus selama dua hari berturut, Kabupaten Tabanan kembali tambah 2 kasus pasien positif Covid-19.
Salah satunya sopir truk asal Kecamatan Selemadeg Barat (Selbar) yang dinyatakan positif Covid-19. Sedangkan satu pasien lagi adalah Pekerja Migran Indonesia (PMI) yang baru pulang dari luar negeri.
Meskipun terjadi penambahan dua kasus positif, Gugus Tugas Percepatan Penanganan (GTPP) Covid-19 Tabanan mengkonfirmasi 2 orang pasien sembuh dari Covid-19. Dua pasien yang sembuh sebelumnya dirawat di Rumah Sakit Siloam dan RS PTN Universitas Udayana (Unud) di Jimbaran, Kecamatan Kuta Selatan, Badung.
Dan secara akumulasi total pasien positif di Tabanan sebanyak 40 orang, dinyatakan sembuh 29 orang dan dalam perawatan 11 orang.
Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Tabanan I Putu Dian Setiawan, membenarkan adanya 2 penambahan pasien Covid-19. Salah satunya adalah sopir truk asal Kecamatan Selemadeg Barat. Namun detail di mana terpaparmya sopir truk masih ditelusuri. “Selain sopir truk, ada 1 PMI baru pulang dari luar negeri yang positif,” kata Dian Setiawan, Rabu (17/6).
Kata Dian Setiawan, dua pasien positif sudah mendapatkan penanganan. Sopir truk sudah dirawat di RS PTN Unud dan PMI dirawat di Bapelkes Bali di Denpasar.
Sehubungan ada penambahan positif Covid-19 di Tabanan, Dian Setiawan meminta seluruh masyarakat untuk tetap waspada. “Kami minta masyarakat untuk bekerjasama agar penyebaran Covid-19 tidak meluas,” ucapnya.
Sementara sesuai data GTPP Covid-19 Tabanan, pasien dalam pengawasan (PDP) masih berjumlah 11 orang. Dan karena kembali ada penambahan kasus positif dari PMI yang baru pulang dari luar negeri, gugus tugas sudah melakukan penanganan secara selektif yang bekerjasama dengan Pemerintah Provinsi Bali.
Saat ini data terbaru PMI Tabanan yang baru datang dari luar negeri yang menjalani karantina berjumlah 39 orang, terdiri dari 33 laki-laki dan 6 perempuan. Mereka telah dirawat di dua hotel yang ada di Tabanan. *des
1
Komentar