nusabali

Kasus Transmisi Lokal di Bali Tembus 64,47 %

Sehari, Bertambah 35 Kasus Transmisi Lokal di Denpasar, 18 Kasus di Badung

  • www.nusabali.com-kasus-transmisi-lokal-di-bali-tembus-6447

DENPASAR, NusaBali
Pandemi Covid-19 di Bali semakin memprihatinkan. Per Kamis (18/6), kembali terjadi penambahan 66 pasien positif Covid-19 (virus Corona), yang didominasi 64 kasus transmisi lokal. Dari 66 kasus baru tersebut, 36 pasien di antaranya muncul di Kota Denpasar dan 18 orang di Kabupaten Badung.

Kasus baru lainnya tersebar di Tabanan, Gianyar, Bangli, Buleleng, Karangasem, dan Jembrana. Dari 36 pasien baru di Denpasar per Kamis kemarin, 19 orang di antaranya merupakan cluster dari seorang pedagang ikan di Pasar Kumbasari yang sudah lebih dulu dinyatakan positif Corona, 10 Juni 2020 lalu. Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan (GTPP) Covid-19 Kota Denpasar, I Dewa Gede Rai, mengungkapkan 19 orang itu tertular dari pedagang ikan perempuan umur 44 tahun di Pasar Kumbasari asal Kelurahan Padangsambian, Denpasar Barat.

Yang terpapar, termasuk 5 anaknya yang tinggal tinggal dalam satu rumah, yakni anak pertama perempuan umur 21 tahun, anak kedua perempuan umur 18 tahun, anak keempat laki-laki umur 11 tahun, anak kelima perempuan umur 10 tahun, dan anak keenam perempuan umur 5 tahun.

Kasus positif Corona dalam satu keluarga juga terjadi di Desa Tegal Kerta, Denpasar Barat. Mereka tertular dari seorang perempuan umur 40 tahun yang merupakan pedagang ikan Pasar Kumbasari. Mereka yang tertular masing-masing sang suami berusia 45 tahun, sang ibu umur 66 tahun, anak pertama laki-laki umur 23 tahun, anak kedua perempuan umur 20 tahun, dan anak ketiga perempuan umur 7 tahun. 

Dewa Rai menyebutkan, dari 36 pasien baru positif Corona di Denpasar per Kamis kemarin, 35 orang di antaranya merupakan kasus transmisi lokal (tertular di daerah). Sedangkan 1 orang lagi merupakan kasus imported case dari PMI yang baru pulang dari luar negeri. Tambahan 36 kasus baru ini tersebar di empat kecamatan, terbanyak muncul di Denpasar Barat (20 orang), disusul Denpasar Utara (6 orang), Denpasar Selatan (6 orang), dan Denpasar Timur (4 orang).

“Dengan tambahan 36 pasien baru ini, secara keseluruhan positif Covid-19 di Denpasar saat ini mencapai 277 kasus,” ungkap Dewa Rai yang juga Kabag Humas dan Protokol Setda Kota Denpasar. Kasus positif Corona di Denpasar didominasi 219 orang transmisi lokal, sementara sisanya adalah 41 orang imported case dari PMI, dan 17 imported case dari WNI dengan riwayat perjalanan ke luar daerah Bali.

Berdasarkan sebarannya, kasus terbanyak terjadi di wilayah Denpasar Barat yakni 111 kasus, disusul Denpasar Utara (62 kasus), Denpasar Timur (56 kasus), Denpasar Selatan (45 kasus), dan luar Denpasar (3 kasus). Dari total 277 pasien positif Corona di Denpasar, 111 orang sudah berhasil sembuh, 164 orang masih dalam perawatan, dan 2 orang lagi meninggal dunia.

Denpasar menjadi daerah terparah di Bali yang terpapar wabah Corona. Sedangkan daerah terparah kedua terpapar Corona adalah Kabupaten Badung dengan 125 kasus, disusul Buleleng (117 kasus), Bangli (107 kasus), Klungkung (66 kasus), Gianyar (61 kasus), Karangasem (43 kasus), Tabanan (42 kasus), dan Jembrana (29 kasus).

Pada hari yang sama, Kamis kemarin, kondisi parah juga menimpa Kabupaten Badung. Dalam sehari, di Badung terjadi ledakan 18 kasus baru Corona yang semuanya merupakan transmisi lokal. Ini menjadi rekor tertinggi di Badung sejak pandemi Covid-19.

Dengan tambahan 18 pasien baru ini, maka positif Covid-19 di Badung hingga saat ini mencapai 125 kasus, yang didominasi 98 orang transmisi lokal. Badung pun melonjak ke ppsisi kedua dengan salip Buleleng, sebagai daerah terparah di Bali terpapar Corona.

Koordinator Kehumasan GTPP Covid-19 Badung, IGN Jaya Saputra, mengatakan tambahan 18 pasien baru per Kamis kemarin berasal dari sejumlah wilayah, yakni Desa Canggu (Kecamatan Kuta Utara), Desa Getasan (Kecamatan Petang), Desa Ayunan (Kecamatan Abiansemal), Desa Jagapati (Kecamatan Abiansemal), Desa Sibang Gede (Kecamatan Abiansemal), Desa Sembung (Kecamatan Mengwi), Desa Cemagi (Kecamatan Mengwi), Desa Gulingan (Kecamatan Mengwi), Desa Seminyak (Kecamatan Kuta), Kelurahan Tanjung Benoa (Kecamatan Kuta Selatan), Desa Dalung (Kecamatan Kuta Utara), dan Desa Darmasaba (Kecamatan Abiansemal). “Terbanyak muncul di Desa Canggu, yakni 4 kasus,” jelas Jaya Saputra.

Sedangkan Koordinator Bidang Pencegahan GTPP Covid-19 Badung, I Gusti Agung Alit Naya, mengatakan 18 pasien baru ini merupakan kasus transmisi lokal yang ada kaitannya dengan kasus sebelumnya. Satu tambahan pasien di Desa Ayunan, misalnya, merupakan cluster dari satu keluarga yang sudah dinyatakan positif sebelumnya.

"Kasus di Desa Ayunan berawal dari satu keluarga. Pertama istrinya, kemudian suaminya, lalu kedua anaknya, menyusul keponakannya. Kemudian, satu orang lagi merupakan rekan suaminya yang memiliki riwayat kontak erat dengan keluarga tersebut. Termasuk yang muncul hari ini (kemarin)," tandas Alit Naya.

Demikian pula 4 pasein baru di Desa Canggu, kamis kemarin, merupakan cluster dari satu keluarga. "Yang di Canggu itu merupakan kasus satu keluarga, terdiri dari suami, istri, anak, dan baby sitter," katanya.

Sementara itu, per Kamis kemarin secara keseluruhan terdapat penambahan 66 kasus baru Covid-19 di Bali. Ini merupakan rekor tertinggi, setelah sebelumnya terjadi penambahan 47 kasus baru.

Dari 66 pasien baru positif Covid-19 di Bali yang diumumkan Kamis kemarin, 64 orang di antaranya merupakan kasus transmisi lokal. Sedangkan 2 orang lagi merupakan imported case (tertular di luar Bali) dari PMI yang punya riwayat perjalanan ke luar negeri, masing-masing 1 orang di Denpasar dan 1 orang di Buleleng.

Berdasarkan data yang dirilis Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Provinsi Bali, sebaran 64 orang kasus transmisi lokal yang diumumkan Kamis kemarin, terbanyak berada di Kota Denpasar yakni 35 orang. Disusul kemudian di Kabupaten Badung sebanyak 18 orang, di Tabanan (4 orang), di Gianyar (3 orang), di Bangli (2 orang), di Karangasem (1 orang), dan di Jembrana (1 orang).



Dengan tambahan 66 pasien baru ini, maka jumlah kumulatif positif Covid-19 di Bali saat ini tembus 895 kasus. Mereka didominasi 577 orang kasus transmisi lokal (64,47 persen), 267 orang imported case dari PMI (29,83 persen), 43 orang imported case dari WNI dengan riwayat perjalanan ke luar daerah Bali (4,81 persen), dan 8 orang WNA (0,89 persen).

Pada hari yang sama kemarin, juga terdapat 11 pasien sembuh di Bali. Walhasil, jumlah kumulatif pasien Corona di Bali yang berhasil sembuh hingga saat ini mencapai 553 orang atau 61,79 persen dari total 895 kasus positif. Sedangkan pasien yang masih dalam perawatan sebanyak 336 orang dan meninggal dunia 6 orang. *mis, asa, ind

Komentar