nusabali

Diduga Curi Sesari, Pelajar SMP Diamankan

  • www.nusabali.com-diduga-curi-sesari-pelajar-smp-diamankan

Uang curian total Rp 4 juta untuk beli rokok elektrik, kacamata, celana, dan makan-makan. Oknum bersangkutan mencuri salah satu kunci di Pura Bale Agung Pakraman Kutuh.

BANGLI, NusaBali

I Gede W,15, seorang pelajar kelas I  SMP beralamat di Desa Kutuh, Kecamatan Kintamani, diamankan polisi dari Polsek Kintamani. Gede W diamankan karena diduga telah melakukan pencurian uang sesari di Pura Bale Agung Pakraman Kutuh, Kintamani. Hilangnya sesari diketahui, Minggu (18/9) sekitar pukul 08.00 Wita. Kejadiannya kemudian dilaporkan ke Polsek Kintamani. Dari laporan tersebut Tim Reskrim Polsek Kintamani melakukan penyelidikan, sampai akhirnya mengamakan I Gede W. Yang bersangkutan diamankan di objek wisata Ari Sanih, Kubutambahan, Buleleng, bersama teman-temannya.

Kapolsek Kintamani Kompol Komang Tresna Arbawa Manik, membenarkan pengamanan I Gede W tersebut. “Sekarang sedang diamankan,” ujar Kapolsek Kompol Arbawa Manik seizin Kapolres AKBP Danang Beny Kusprihandono.

Dari pemeriksaan dan keterangan, I Gede W mengaku telah 4 kali melakukan pencurian di pura setempat, dengan total sesari Rp 4 juta. Terungkap pelaku melakukan aksinya dengan cara mencuri salah satu dari tiga anak kunci yang ditaruh di Bale Pesamuhan Agung pada Agustus lalu. Uang yang diperoleh dari mencuri sesari digunakan membeli sejumlah barang di antaranya satu set alat isap rokok elektrik, kacamata, celana, dan sisanya digunakan untuk makan-makan.

Selain tersangka pelaku I Gede W, beberapa barang bukti disita polisi. Antara lain 1 buah gembok, 1 buah anak kunci, 1 set alat isap rokok elektrik, jam tangan, kacamata hitam, dan tiga buah celana. “Sekarang masih dimintai keterangan,” ujar Kapolsek.

Sebelumnya warga melaporkan kehilangan sesari saat datang ke Pura Bale Agung dengan tujuan maresik (bersih) usai Kuningan. Ketika itulah sesari yang ada di dalam kotak diperikirakan sebanyak Rp 3 juta diketahui raib, sehingga langsung dilaporkan ke Polsek Kintamani. * k17

Komentar