nusabali

Demokrat Badung Tetap Dukung Giri Prasta

  • www.nusabali.com-demokrat-badung-tetap-dukung-giri-prasta

Disinggung seandainya induk partai (DPP Demokrat) memutuskan berbeda dengan sikap politik DPC Demokrat Badung, Sunarta enggan berandai-andai.

MANGUPURA, NusaBali
Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat Badung kembali menegaskan kebulatan tekad mendukung, I Nyoman Giri Prasta, di Pilkada Badung, 9 Desember 2020 mendatang. Sikap ‘pasang badan’ Partai Demokrat ini didasari atas aspirasi dari kader dan masyarakat.

“Iya, aspirasi kader dan aspirasi masyarakat yang kita tangkap, memang menghendaki Bapak Giri Prasta untuk kembali melanjutkan kepemimpinan di Badung. Jadi sejak awal kami mendukung penuh Giri Prasta kembali maju,” kata Ketua DPC Demokrat Badung, I Made Sunarta, Rabu (29/7) kemarin.

Politisi asal Kelurahan Abianbase, Kecamatan Mengwi ini menjelaskan aspirasi kader dan masyarakat mendukung Giri Prasta tertuang dalam hasil keputusan rapat pleno DPC Demokrat Badung yang diperluas, Jumat (3/1) lalu di Kelurahan Abianbase, Kecamatan Mengwi. “Penjaringan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Badung di DPC Demokrat Badung telah berlangsung, bahkan dalam rapat pleno DPC Demokrat Badung yang diperluas telah diputuskan mendukung Giri Prasta dua periode,” ujar Sunarta.

“Hasil keputusan tertanggal 3 Januari 2020 itu kemudian kita teruskan ke DPD Demokrat Bali pada 14 Maret 2020. Intinya DPC Demokrat Badung tetap konsisten mendukung Giri Prasta dengan siapapun nanti wakilnya,” tegas Sunarta.

Disinggung terkait perbedaan sikap politik DPC Demokrat Badung lantaran DPD Demokrat Provinsi Bali yang memilih membangun koalisi dengan Golkar dan Partai NasDem di Pilkada serentak 2020 di Bali, Sunarta tak banyak memberikan komentar. “Keputusan mendukung Bapak Giri Prasta kan jauh sebelum itu. Lagi pula keputusan dalam rapat pleno DPC Partai Demokrat Badung yang diperluas berdasarkan sepenuhnya atas aspirasi kader dan masyarakat yang menginginkan Bapak Giri Prasta maju lagi,” kata Sunarta.

Kembali disinggung seandainya induk partai memutuskan berbeda dengan sikap politik DPC Demokrat Badung, Sunarta enggan berandai-andai. “Kami tidak mau berandai-andai. Tapi kami kira tetap searah. Kita masih menunggu rekomendasi siapa Calon Wakil Bupati (Cawabup) yang akan mendampingi Giri Prasta, barulah kemudian proses di partai akan dilanjutkan,” imbuhnya.

Seperti diberitakan sebelumnya, DPC Demokrat Badung mengeluarkan sikap politik menjelang hajatan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Badung tahun 2020. Partai berlambang bintang mercy ini memutuskan mendukung Bupati Badung, I Nyoman Giri Prasta, untuk maju di Pilkada Badung 2020, yakni melanjutkan ke periode kedua kepemimpinannya sebagai Bupati Badung.

Kebulatan tekad mendukung Giri Prasta dua periode tersebut merupakan hasil keputusan dalam rapat pleno Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Demokrat Badung yang diperluas, Jumat (3/1) di Kelurahan Abianbase, Kecamatan Mengwi. Rapat pleno diperluas turut dihadiri Pengurus Harian DPC Demokrat Badung, Ketua DPAC se-Kabupaten Badung, Ketua DPD Demokrat Bali diwakili Ketua OKK, I Ketut Ridet, serta Ketua Panitia Pilkada Badung Demokrat, Pande Prayika.

Ketua OKK DPD Demokrat Bali, I Ketut Ridet saat itu membenarkan hasil penjaringan dan penyerapan aspirasi yang dilakukan Partai Demokrat, menghendaki Giri Prasta melanjutkan kepemimpinannya untuk periode kedua. “Keputusan ini bersifat final, makanya nanti hasil dari keputusan ini akan dikirm ke DPP,” kata Ridet saat itu.

Meski demikian, mengenai proses di internal PDIP sendiri, Ketua Ridet menegaskan tidak ikut campur. “Yang jelas, kami di Demokrat mendukung Pak Giri Prasta di periode kedua,” tukasnya. *asa

Komentar