nusabali

Jatuh, Driver Ojol Tewas Diseruduk Motor Lain

  • www.nusabali.com-jatuh-driver-ojol-tewas-diseruduk-motor-lain

DENPASAR, NusaBali
Malang benar nasib seorang driver Ojek Online (Ojol) bernama Abel Lende, 41.

Korban tewas dalam kecelakaan lalu lintas di Jalan Raya Pemogan, Pedungan, Kecamatan Denpasar Selatan, pada Senin (21/9) pukul 19.30 Wita. Driver Ojol yang diketahui tinggal di kawasan Pemogan itu mengalami cedera kepala berat (CKB).

Kanit Laka Satlantas Polresta Denpasar, Iptu Ni Luh Tiviasih, dikonfirmasi, Selasa (22/9) mengatakan korban tewas setelah terjatuh dari motornya dan diseruduk motor lainnya. Sebelum kejadian, korban melaju dari arah utara ke selatan mengendarai sepeda motor Honda Vario DK 6849 ED seorang diri.

Kebetulan pada saat itu sedang hujan. Setibanya di lokasi TKP motor yang dikendarainya tergelincir dan terjatuh. Korban terpental dari atas motornya ke sebelah kanan. Pada saat bersamaan Honda Beat DK 5897 ACG yang dikendarai Anwar Rizal, 27, melaju kencang dari arah selatan ke utara.  Motor yang melaju kencang itu tidak bisa dikendalikan oleh Anwar. Akibatnya motor itu seruduk tubuh, Abel Lende yang terpental dari motornya.

Akibatnya korban mengalami luka berat pada kepala dan telinga mengeluarkan banyak darah. Belum sempat dilarikan ke rumah sakit, korban sudah menghembuskan napas terakhir.

"Sementara Anwar dalam peristiwa itu mengalami luka serius pada kedua tangan dan kedua kakinya. Pada saat itu, Anwar membonceng seorang lainnya, Rahmad Hidayat, 17. Hidayat juga mengalami tangan kanan dan kedua kaki mengalami luka ringan," ungkap Iptu Tiviasih.

Kedua korban dievakuasi ke UGD RSUP Sanglah Denpasar untuk mendapatkan pertolongan medis. Sementara korban tewas dilarikan ke kamar jenazah RSUP Sanglah Denpasar.  "Kecelakaan itu terjadi karena kurang hati-hati dari pengendara DK 6849 ED," tuturnya.

Selain korban tewas dan luka-luka dalam peristiwa itu juga ada kerugian materiil. Honda Beat DK 5897 ACG mengalami kerusakan cukup parah pada roda dan bodi bagian depan. Sementara Honda DK 6849 ED mengalami lecet pada bodi kanan. "Kerugian materiil sekitar Rp 1 juta. Pada saat itu memang terjadi hujan. Para pengendara tak hentinya kami imbau untuk tidak buru-buru saat berkendara," harapnya. *pol

Komentar