nusabali

GMT Bantu 72 Stel Pakaian Pecalang Se-Desa Adat Seraya

  • www.nusabali.com-gmt-bantu-72-stel-pakaian-pecalang-se-desa-adat-seraya

AMLAPURA, NusaBali
GMT (Gerakan Masyarakat Terpadu) sebagai salah satu mesin politik pasangan Calon Bupati-Calon Wakil Bupati (Cabup-Cawabup) Karangasem, I Gusti Ayu Mas Sumatri-I Made Sukerana (Massker) di Pilkada Karangasem, 9 Desember, membantu pecalang se-Desa Adat Seraya, Kecamatan Karangasem sebanyak 72 stel pakaian.

Bantuan ini diberikan menjelang Karya Usaba Kaja lan Pujawali Nyatur yang puncaknya pada Wraspati Kliwon Langkir bertepatan Purnama Kapat, Kamis (1/10). Penyerahan bantuan dilakukan Koordinator Lapangan GMT, I Gusti Ngurah Gede Subagiartha, bersama Calon Wakil Bupati Karangasem, I Made Sukerana diterima Ketua Pecalang Desa Adat Seraya, I Nyoman Suda di jaba Pura Puseh Desa Adat Seraya, di Banjar Gambang, Desa Seraya Tengah, Kecamatan Karangasem, Senin (28/9).

I Gusti Ngurah Gede Subagiartha bersama I Made Sukerana yang mendukung tugas-tugas pecalang membantu kelancaran upacara, dengan menyerahkan bantuan seragam pecalang, diterima perwakilan pecalang, Sehingga nantinya pecalang memiliki seragam baru, digunakan untuk bertugas selama Ida Bhatara nyejer Karya Usaba Kaja lan pujawali nyatur, Ida Bhatara masineb Buda Umanis Medangsia, Rabu (7/10).

Sebanyak 72 stel pakaian pecalang yang diserahkan mengingat sebanyak itu jumlah pecalang di Desa Adat Seraya yang mewilayahi tiga desa dinas, yakni Desa Seraya Tengah, Desa Seraya Barat dan Desa Seraya Timur, tersebar di 36 banjar adat.

“Sehubungan hendak digelar Karya Usaba Kaja, saya juga ikut ngayah, ngaturang punia berupa 72 stel pakaian pecalang, semoga dana punia ini bermanfaat untuk petugas pecalang," jelas Gusti Subagiartha yang juga Ketua Fraksi NasDem DPRD Karangasem ini.

GMT selama ini memang peduli sosial terutama untuk kepentingan di pura, dengan cara itu berharap agar umat sedharma dikaruniai keselamatan, lahir dan bathin, di tengah pandemi Covid-19. Gusti Subagiartha juga mengingatkan, pentingnya melaksanakan protokol kesehatan selama ngayah di Pura Puseh, jaga jarak dan selalu menggunakan masker.

Bendesa Adat Seraya, I Made Salin mengapresiasi bantuan dari GMT berupa pakaian pecalang. Sehingga pecalang Desa Adat Seraya yang berasal dari 36 banjar adat, memiliki seragam baru untuk digunakan ngayah selama Karya Usaba Kaja lan Pujawali Nyatur yang dirayakan setiap 10 tahun sekali. “Ya, bantuan pakaian untuk petugas pecalang, telah diterima, di sini ada 72 pecalang,” I Made Salin. *k16

Komentar