nusabali

Sopir Ngantuk, Truk Semen Terguling

  • www.nusabali.com-sopir-ngantuk-truk-semen-terguling

NEGARA, NusaBali
Sebuah truk nopol DK 9409 FC bermuatan semen terguling di sisi Jalan Umum Denpasar-Gilimanuk, Banjar Bale Agung, Desa Yehembang, Kecamatan Mendoyo, Jembrana, Rabu (7/10) dini hari.

Tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan tunggal tersebut. Namun sang sopir mengalami sejumlah luka, dan sejumlah sak semen yang diangkut berserakan di lokasi. Kasat Lantas Polres Jembrana, Iptu Shinta Ayu Pramesti mengatakan, kecelakaan truk di kilometer 80-81 Jalur Denpasar-Gilimanuk itu, terjadi sekitar pukul 03.45 Wita. Awalnya, truk yang dikemudikan oleh I Made Adi Purnawan, 31, alamat Banjar Puseh, Desa Tuwed, Kecamatan Melaya, Jembrana itu, bergerak dengan kecepatan sedang dari arah barat ke timur atau dari arah Gilimanuk menuju Denpasar.

Saat memasuki TKP, melewati jalanan turunan landai beraspal baik, dilengkapi marka utuh, dan  arus lalu lintas cukup sepi, sopir truk yang dalam keadaan ngantuk itu, tidak dapat menguasai kendaraanya. Di mana, truk yang memuat sebanyak 13 ton semen itu, bergerak keluar jalur ke kiri, dan akhirnya terguling ke sisi utara jalan. “Sopirnya ngantuk. Karena ngantuk itu, truknya jatuh di sebelah utara jalan dengan posisi miring (terguling),” ujar Iptu Shinta.

Akibat kejadian tersebut, sang sopir yang sempat ikut terpelanting di dalam truk, masih selamat dalam kondisi sadar. Namun sang sopir mengalami luka robek pada bagian pelipis kanan serta luka lecet pada lutut kaki. “Tidak ada korban jiwa. Sopirnya luka ringan. Sempat dibawa ke Puskesmas untuk diobati,” ucap Iptu Shinta.

Selain sopir luka-luka, sambung Iptu Shinta, truk yang terguling itu, diketahui mengalami sejumlah kerusakan. Diantaranya, kaca depan pecah, bodi bagian kanan penyok, dan bak belakang kanan penyok. Begitu juga beberapa sak semen yang diangkut truk itu, tumpah ke sisi jalan. “Kerugian materi diperkirakan sekitar Rp 1,5 juta,” pungkasnya. *ode

Komentar