nusabali

Bupati Suwirta Akan Benahi Infrastruktur di Desa Sakti, Nusa Penida

  • www.nusabali.com-bupati-suwirta-akan-benahi-infrastruktur-di-desa-sakti-nusa-penida

SEMARAPURA, NusaBali
Di balik potensi pariwisata yang dimiliki Desa Sakti, Kecamatan Nusa Penida, Klungkung, ternyata masih menyisakan infrastruktur yang harus segera ditangani.

Perbaikan infrastruktur seperti jalan akan mempermudah akses dan memberikan kenyamanan bagi warga maupun wisatawan yang berkunjung.  Kondisi infrastruktur tersebut didapati Bupati Klungkung I Nyoman Suwirta saat melakukan bedah desa di Desa Sakti, Sabtu (7/11). Bersama tim dari OPD terkait di Klungkung, seperti Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang, Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Dinas Pendidikan, Dinas Pariwisata, dan Baperlitbang, Bupati Suwirta menyusuri setiap sudut desa untuk mengetahui kondisi riil di lapangan, baik potensi maupun masalah yang ada.

“Walaupun tidak langsung menyelesaikan masalah, tetapi setidaknya kita mengetahui bagaimana kondisi riil di lapangan, sehingga segera bisa dicarikan solusinya,” ujar Bupati Suwirta.

Sejumlah infrastruktur atau akses jalan yang mendapat perhatiannya yakni jalan menuju Pantai Gamat dan Pantai Amok sepanjang 2 kilometer yang perlu dilakukan pelebaran. Jalan dari pertigaan Banjar Penida menuju objek wisata Broken Beach sepanjang 3 kilometer, dan lainnya.

“Akan kami tindaklanjuti perencanaannya, tetapi desa agar memastikan dulu pembebasan lahannya. Dengan itu kita akan dorong apakah dengan anggaran kabupaten, provinsi atau pusat,” tutur Bupati Suwirta. Selain mengecek infrastruktur, Bupati Suwirta bersama tim mengunjungi beberapa warga miskin dan anak yatim piatu, Made Wijaya, 12, dan Nyoman Intaran, 5, yang dirawat sepupunya, Komang Ardiasa di Dusun Sakti. Pada kesempatan itu Bupati menyerahkan sembako. “Dengan Permendes Nomor 13 Tahun 2020 tentang Prioritas Penggunaan Dana Desa dan Perbup yang sedang diproses, desa bisa menggunakan dana desa atau dana alokasi desa untuk menangani kemiskinan di wilayahnya,” sebutnya.

Sementara itu, Perbekel Desa Sakti Ketut Partita menyebutkan jumlah penduduk di wilayahnya sebanyak 1.200 KK. Potensi pariwisata yang dimiliki yakni Crystal Bay, Pantai Gamat, Pantai Amok, dan lainnya. *wan

Komentar