Pemerintah Desa Masih Susun APBDes
AMLAPURA, NusaBali
Sejumlah pemerintah desa di Kabupaten Karangasem telah tuntas menyusun APBDes tahun 2021.
Penjabaran APBDes dimasukkan ke aplikasi sistem keuangan desa (Siskeudes). Masing-masing desa punya operator untuk input data ke Siskeudes. Menurut Kadis Pemberdayaaan Masyarakat dan Desa (PMD) Karangasem, I Nengah Mindra, dengan Siskeudes memudahkan pemantauan dan pengawasan.
Perbekel Desa Bebandem, Kecamatan Bebandem I Gede Partadana dan Perbekel Desa Ulakan, Kecamatan Manggis I Ketut Sumendra mengaku sedang menyusun APBDes 2021. Targetnya, pertengahan Desember APBDes sudah tuntas dan tinggal menunggu verifikasi dari kecamatan. Terpisah, Perbekel Desa Duda, Kecamatan Selat I Gusti Agung Ngurah Putra juga belum menuntaskan APBDes 2021. Setelah selesai menyusun APBDes, rancangan anggaran biaya rinci dimasukkan ke aplikasi Siskeudes. *k16
Perbekel Desa Bebandem, Kecamatan Bebandem I Gede Partadana dan Perbekel Desa Ulakan, Kecamatan Manggis I Ketut Sumendra mengaku sedang menyusun APBDes 2021. Targetnya, pertengahan Desember APBDes sudah tuntas dan tinggal menunggu verifikasi dari kecamatan. Terpisah, Perbekel Desa Duda, Kecamatan Selat I Gusti Agung Ngurah Putra juga belum menuntaskan APBDes 2021. Setelah selesai menyusun APBDes, rancangan anggaran biaya rinci dimasukkan ke aplikasi Siskeudes. *k16
1
Komentar