nusabali

Jembrana Diterjang 21 Kasus Baru Covid-19

  • www.nusabali.com-jembrana-diterjang-21-kasus-baru-covid-19

Sebagian besar merupakan hasil contact tracing keluarga pasien positif Covid-19. Pada Rabu (16/12) tidak ada pasien yang sembuh.

NEGARA, NusaBali
Sempat mereda dalam beberapa hari terakhir, Kabupaten Jembrana kembali diterjang tambahan 21 kasus baru positif Covid-19, Rabu (16/12). Dari 21 kasus baru itu, didominasi tambahan hasil tracing contact dari beberapa pasien positif Covid-19 sebelumnya.  

Humas Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 Jembrana dr I Gusti Agung Putu Arisantha, mengatakan dari 21 kasus baru itu, 3 di antaranya merupakan tambahan kasus yang sebelumnya merupakan pasien suspect di RSUD Negara. Sedangkan 18 kasus lainnya, merupakan tambahan di luar rumah sakit, yang sebagian besar merupakan kontak erat dari beberapa pasien positif Covid-19 sebelumnya.

“Sebagian besar contact tracing. Yang contact tracing itu, sebagian besar keluarga dari beberapa pasien positif Covid-19 sebelumnya. Ada juga yang bukan keluarga, tetapi sempat kontak dengan rekannya yang positif Covid-19,” ucap Arisantha, saat dihubungi Rabu kemarin.

Dengan tambahan 21 kasus baru itu, jumlah kumulatif positif Covid-19 Jembrana saat ini tercatat mencapai 731 kasus. Dari jumlah kasus itu, yang sembuh berjumlah 659 orang. Kemudian yang meninggal berjumlah 15 orang, dan tersisa 57 pasien yang masih dirawat di ruang isolasi RSUD Negara maupun puskesmas. “Yang sembuh tidak ada hari ini (kemarin). Total yang sembuh masih sama dengan kemarin (Selasa, 15/12), 659 orang,” ujar Arisantha yang juga Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit pada Dinas Kesehatan Jembrana.

Sesuai update peta risiko Covid-19 dari Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 Nasional pekan ini, Arisantha mengungkapkan, Kabupaten Jembrana tetap masuk zona oranye (risiko sedang). Beberapa hari sebelumnya, tingkat kesembuhan pasien positif Covid-19 di Jembrana, sempat mencapai 92 persen. Namun dengan tambahan 21 kasus baru dan nihil tambahan pasien sembuh pada Rabu kemarin, tingkat kesembuhan pasien positif Covid-19 di Jembrana turun di angka 90,15 persen.

“Tentunya kita berharap kesembuhan terus meningkat. Walaupun kesembuhan masih cukup tinggi, kita mengimbau agar semua tetap waspada. Selalu disiplin jalankan protokol 3 M (memakai masker, mencuci tangan pakai sabun pada air mengalir, dan menjaga jarak) dan hindari kerumunan. Karena pandemi Covid-19 masih berlangsung,” tandas Arisantha. *ode

Komentar