nusabali

Tabrak Pohon, Pengemudi dan Penumpang Selamat

  • www.nusabali.com-tabrak-pohon-pengemudi-dan-penumpang-selamat

BANGLI, NusaBali
Mobil APV nomor polisi DK 1285 UY menabrak pohon perindang di Jalan Jurusan Kintamani-Singaraja tepatnya di Desa Bantang, Kecamatan Kintamani, Rabu (16/12).

Pengemudi mobil Ni Luh Tantri Asih, 39, asal Banjar Sudaji, Kecamatan Sawan, Buleleng dan dua penumpang lainnya selamat.

Kasubag Humas Polres Bangli, AKP Sulhadi, saat dikonfirmasi membenarkan telah terjadi kasus laka lantas. AKP Sulhadi menjelaskan, kronologis kejadian berawal mobil APV meluncur dari arah Singaraja menuju Kintamani. Saat melintas di wilayah Bantang, mobil APV berjalan beriringan dengan sebuah mobil yang tidak diketahui identitasnya.

Tiba di lokasi kejadian, mobil yang ada di depan tiba-tiba belok ke kanan. Karena terkejut, pengemudi mobil APV spontan banting stir hingga menabrak pohon di pinggir jalan. “Mobil berbelok akhirnya menabrak pohon di pinggir jalan. Mobil mengalami kerusakan pada bagian depan,” ungkap AKP Sulhadi.

Terpisah, pengemudi Ni Luh Tantri Asih dan dua penumpangnya yakni I Gede Mawa, 60, dan I Gede Kresna Sutawan, 16, dalam kondisi selamat. Tidak ada korban, kerugian material ditaksir Rp 2 juta. AKP Sulhadi menambahkan mobil tersebut telah dievakuasi. Evakuasi cukup lama yakni mulai 11.00 Wita hingga 14.00 Wita. Proses evakuasi menjadi perhatian para pengguna jalan. *esa

Komentar