Gung Nanik Ditunjuk Jabat Ketua Harian Lemkari Bali
DENPASAR, NusaBali
Ketua Umum Pengprov Lemkari Bali terpilih I Wayan Muntra menunjuk resmi Anak Agung Nanik Suryani sebagai Ketua Harian Pengprov Lemkari Bali periode 2021-2025.
Penunjukan itu tak lepas dari hak Ketua Tim Formatur dalam menyusun kepengurusan. Apalagi, Gung Nanik sebelumnya juga menjabat Ketua Harian dan memiliki pengalaman matang.
"Saya hanya menunjuk Ketua Harian dulu, untuk nama-nama pengurus lainnya nanti formatur yang akan menyusun. Semua, silakan formatur yang mengaturnya. Yang jelas, target saya akhir Januari ini tuntas untuk susunan kepengurusab Lemkari Bali," kata Wayan Muntra, Jumat (25/12).
Pria yang juga Ketua Pengprov PGI Bali itu menyebutkan, Tim Formatur dengan Ketua Umum Wayan Muntra, Eks Ketua Harian Lemkari Bali, Anak Agung Nanik Suryani, Ketua MSH Nyoman Artana, Kadek Yogi Parta Lesmana (Pengcab Lemkari Buleleng), dan Wayan Suarja Pengcab Lemkari Bangli, diberikan mandat sesuai hasil Musprov Lemkari Bali. Mereka wajib menyusun pengurus dalam kurun waktu 30 hari ke depan atau hingga 23 Januari 2021.
Yang jelas, kata Muntra, penyusunan pengurus Lemkari Bali jangan sampai lewat dari Januari 2021. Muntra mengakui dirinya belum mengenal betul Lemkari Bali. Dirinya hanya kenal Gung Nanik yang lama di Lemkari Bali. Namun dia bersemangat meningkatkan prestasi atlet Lemkari Bali.
Mantan Ketua DPD Golkar Badung itu memastikan akan all out membesarkan Lemkari Bali. Sebelum menyusun program akan ada kunjungan ke daerah-daerah lebih dulu. Tujuannya, agar tahu masalah di Lemkari di seluruh Bali. Baru kemudian dilanjutkan menyusun program. Menurutnya, pengurus sifatnya pengabdian dan harus percaya serta punya harapan agar lebih baik.
"Tantangan itu jangan bicara soal beratnya. Tergantung kita bisa memimpin didalamnya. Ini kan orang-orang berpengalaman di bidangnya. Kami tinggal mengarahkan saja," terang Muntra. *dek
Komentar