nusabali

Aman, Nyaman, Mudah dan Efektif, Kirim Barang Lewat JNE

  • www.nusabali.com-aman-nyaman-mudah-dan-efektif-kirim-barang-lewat-jne

DENPASAR, NusaBali
Tahun 2020 segera berakhir dalam hitungan hari. Pandemi covid-19 telah membuat banyak perubahan khususnya dalam gaya hidup masyarakat Indonesia. Kebijakan pemerintah demi memutus rantai penyebaran virus ini telah membatasi aktivitas masyarakat luas. Masyarakat di Bali pun mulai terbiasa dengan gaya hidup Era Baru yang diterapkan pemerintah daerah.

Keterbatasan ini menciptakan inovasi dan alternatif baru dalam pengiriman barang melalui outlet-outlet penyedia jasa ekspedisi. Metode pembayaran secara non-tunai pun diterapkan agar para pelanggan merasa aman dan nyaman.

JNE sebagai raksasa ekspedisi Indonesia pun bekerja sama dengan ShopeePay untuk memudahkan para pelanggan yang ingin mengirimkan barang. Terhitung mulai 1 Juni 2020 pembayaran digital atau non-tunai dengan menggunakan ShopeePay hadir di 7000 outlet JNE di seluruh Indonesia.

Handhika Jahja, Direktur Shopee Indonesia menjelaskan dengan kerjasama ini baik ShopeePay dan JNE turut serta mendukung aturan pemerintah dan anjuran Bank Indonesia dalam transaksi digital demi menghindari penyebaran covid-19. “Upaya ini diinisiasi agar masyarakat selalu merasakan kemudahan pengiriman barang,” ujarnya.

Dengan adanya kerja sama ini, pengguna ShopeePay kini dapat merasakan efektivitas dalam pengiriman barang. Tidak hanya terjamin barang akan sampai ke tempat tujuan dengan aman, namun pengguna juga dapat menikmati promo menguntungkan yang ditawarkan oleh ShopeePay, yaitu Cashback 60% sampai dengan Rp20.000 yang selalu tersedia jika menggunakan opsi pembayaran transaksi pengiriman barang di outlet offline JNE secara non-tunai melalui ShopeePay.

Tidak hanya efektivitas dan terjaminnya pengiriman barang, tetapi hadirnya metode pembayaran ShopeePay di outlet offline JNE, juga menginisiasi efektivitas dan keamanan bertransaksi secara non-tunai dengan kesempatan mendapatkan keuntungan yang dapat dilakukan melalui Scan QR Code menggunakan ShopeePay. Selain ShopeePay, pembayaran digital lainnya seperti OVO dan DANA juga tersedia pada outlet-outlet JNE.


Kemudahan dan efektivitas pembayaran non-tunai ini pun dirasa sangat nyaman oleh Shinta Rodame, salah seorang pelanggan asal Denpasar yang ingin mengirimkan paket ke Jakarta pada Sabtu (26/12) di outlet JNE Sesetan. “Saya memang terbiasa cashless. Apalagi setelah pandemi ini. Kalau pakai ShopeePay banyak cashbacknya, lumayan,” ujar perempuan berusia 22 tahun ini sumringah.

M. Feriadi Presiden Direktur JNE mengungkapkan rasa terima kasihnya pada kesetiaan dan kepercayaan pelanggan pada JNE. "Diharapkan dengan mudahnya metode transaksi pembayaran non-tunai melalui ShopeePay saat transaksi pembayaran atas pengiriman barang di outlet offline kami saat pandemi covid-19, dapat memperbesar kesempatan untuk dapat mengirimkan barang dengan ruang gerak yang lebih luas lagi. Diharapkan juga program ini dapat mendorong perkembangan para pengguna ShopeePay dan JNE di seluruh Indonesia terhadap efektivitas pengiriman barang, sehingga kebahagiaan dapat dirasakan seluruh masyarakat Indonesia sesuai dengan semangat tagline JNE yaitu Connecting Happiness,” ujarnya. *cla

Komentar