Lagi Pasien Covid-19 Meninggal Dunia
SINGARAJA, NusaBali
Penularan virus Covid-19 di Buleleng masih saja terjadi. Satgas Penanganan Covid-19 tak hanya mencatatkan pasien terkonfirmasi baru dan sembuh pada Minggu (27/12).
Satu pasien Covid-19 yang menjalani isolasi dan perawatan di RSUD Buleleng selama tiga pekan lebih dinyatakan meninggal dunia Sabtu (26/12). Penambahan pasien meninggal akibat Covid-19 saat ini berjumlah 66 orang setara dengan 0,49 persen dari jumlah kasus kumulatif di Buleleng.
Catatan Satgas Penanganan Covid-19 Buleleng, pasien yang meninggal dunia dan dinyatakan terkonfirmasi Covid-19 adalah seorang pria lanjut usia 77 tahun. Pasien berasal dari Kecamatan Banjar Buleleng. Sebelumnya lansia itu diterima RS Pratama Tangguwisia pada Rabu (2/12) lalu. Keluarganya mengatakan pasien mengeluh sesak nafas, demam, batuk dan lemas. Setelah dilakukan diagnosis, RS Pratama Tangguwisia merujuk pasien ke RSUD Buleleng karena ditemukan pneumonia.
Pasien lansia itu setelah diswab dinyatakan positif terkonfirmasi Covid-19 yang mengharuskannya menjalani isolasi di RSUD Buleleng dan mendapatkan perawatan intensif. Dalam perjalanannya sesuai pemeriksaan Dokter Penanggung Jawab Pasien (DPJP) pasien yang bersangkutan juga disebut memiliki sejumlah penyakit penyerta. Yakni diabetes militus, penyakit ginjal, penyakit pernafasan hingga kalium darah yang terlalu tinggi. Virus Covid-19 yang menyerang pasien dengan komorbit ini semakin melemahkannya dan dinyatakan meninggal dunia Sabtu (26/12).
Koordinator Bidang Data dan Informasi Satgas Penanganan Covid-19 Buleleng I Ketut Suweca saat memberikan keterangan pers dengan penambahan satu kasus pasien meninggal dunia, jumlah total pasien meninggal akibat Coivd-19 menjadi 66 orang. “Hari ini kita kembali berduka karena ada satu pasien Covid-19 yang dinyatakan meninggal dunia, selain 8 penambahan kasus dan 4 orang yang dinyatakan sembuh,” jelas Suweca yang juga Kepala Dinas Kominfo-Santi Buleleng ini.
Delapan kasus konfirmasi baru itu tersebar 6 orang di antaranya di Kecamatan Buleleng, 1 orang masing-masing di Kecamatan Sawan dan Banjar. Sedangkan pasien yang dinyatakan sembuh oleh DPJD sebanyak 4 orang berasal dari kecamatan Buleleng dan Gerokgak masing-masing 1 orang dan 2 orang lainnya dari Kecamatan Busungbiu. Perkembangan kasus Covid-19 Buleleng yang masih berfluktuasi membuat jumlah kasus konfirmasi kumulatif terhitung sejak Maret hingga Minggu kemarin sebanyak 1.314 orang. Namun 90,72 persen atau 1.203 orang di antaranya sudah dinyatakan sembuh dan masih menyisakan 57 orang yang masih menjalani perawatan. *k23
Komentar