Purnamaning Kapitu, Pegawai Pemkab Jembrana Nunas Ica di Pura Niti Praja
NEGARA, NusaBali
Bertepatan dengan Purnama Sasih Kapitu, Anggara Wage Ugu, Selasa (29/12), dilaksanakan puncak Pujawali di Pura Niti Praja Kantor Bupati Jembrana.
Pamedek keluarga besar Pemkab Jembrana sejak pagi hadir untuk melaksanakan persembahyangan di pura setempat. Persembahyangan juga dihadiri Bupati Jembrana I Putu Artha, Sekda Jembrana I Made Sudiada, beserta para Kepala OPD di lingkungan Pemkab Jembrana.
Tahapan pujawali di Pura Niti Praja Kantor Bupati Jembrana ini diawali nuwesan karya pada Wraspati Wage Bala, Kamis (24/12). Kemudian matur piuning ke sejumlah pura, dan pada puncak pujawali, Selasa kemarin dilaksanakan pacaruan, murwa daksina. Pacaruan serangkaian pujawali di Pura Niti Praja Kantor Bupati Jembrana ini menggunakan banten tingkatan bebangkit, dipuput oleh Ida Pedanda Gede Putra Timbul dari Griya Kawisunia Mendoyo. Kemudian dilanjutkan prosesi panyineban karya pada malam hari, dengan mementaskan topeng Sidhakarya.
Manggala Prawantaka Karya I Gusti Ngurah Sumber Wijaya, mengatakan pujawali di Pura Niti Praja dilaksanakan rutin setiap Purnama Sasih Kapitu. Karena pujawali kali ini dilaksanakan di tengah pandemi Covid-19, panitia telah mengatur prosesi persembahyangan dalam 3 sesi, sehingga protokol kesehatan (prokes), khususnya jaga jarak dan tidak menimbulkan kerumunan terlaksana dengan baik. “Dengan pujawali di Pura Niti Praja ini semoga kita diberikan perlindungan dan dijauhkan dari segala marabahaya serta dilancarkan dalam setiap aktivitas pemerintahan. Selain itu, sekaligus sebagai sarana untuk lebih meningkatkan srada bakti umat serta dapat mempertebal keyakinan umat ke hadapan Ida Sang Hyang Widhi Wasa,” ucapnya.
Bupati Artha mengapresiasi pujawali di Pura Niti Praja ini berjalan lancar dengan tetap mengedepankan prokes. Pada kesempatan tersebut, Bupati Artha nunas ica (memohon restu) agar seluruh pegawai Pemkab Jembrana senantiasa diberikan kesehatan, kelancaran dalam urusan pemerintahan. Begitu juga mendoakan untuk seluruh warga Jembrana dan Bali umumnya agar diberikan keselamatan di tengah kondisi pandemi Covid-19. “Kita memohon selalu diberikan perlindungan, agar pandemi Covid-19 segera berlalu, sehingga masyarakat dapat beraktivitas seperti sedia kala, serta perekonomian dapat pulih kembali,” ujar Bupati Artha. *ode
1
Komentar