Belum Dibuka, Lapangan Renon Ramai Pengunjung
DENPASAR, NusaBali.com
Lapangan Puputan Margarana, Niti Mandala, Denpasar atau dikenal dengan nama Lapangan Renon, masih ditutup sejak pertengahan September 2020. Penutupan ini dilakukan untuk memutus rantai penyebaran virus Covid-19. Saat ditutup, terlihat garis polisi membatasi areal lapangan.
Kendati demikian, masih saja terlihat beberapa pengunjung yang melakukan jogging di areal trotoar di luar lapangan. Peningkatan pengunjung pun terlihat seiring berjalannya waktu.
Peningkatan pengunjung mulai kembali terlihat pada pertengahan Desember. Garis polisi yang sebelumnya membatasi areal lapangan pun terlihat mulai berjatuhan.
Dari pantauan pada Kamis (7/1/2021) sore misalnya, pengunjung terlihat cukup ramai. Salah seorang pengunjung bernama Santika menyatakan hal ini telah berlangsung lumayan lama. “Biasanya malah lebih ramai,” ujarnya.
Peningkatan pengunjung mulai kembali terlihat pada pertengahan Desember. Garis polisi yang sebelumnya membatasi areal lapangan pun terlihat mulai berjatuhan.
Dari pantauan pada Kamis (7/1/2021) sore misalnya, pengunjung terlihat cukup ramai. Salah seorang pengunjung bernama Santika menyatakan hal ini telah berlangsung lumayan lama. “Biasanya malah lebih ramai,” ujarnya.
Santika sendiri mengakui dirinya mengetahui bahwa Lapangan Renon belum dibuka untuk umum. “Ya daripada di rumah saja, mending ke sini,” imbuhnya lagi. Santika sendiri menemani mertua dan anaknya berjalan-jalan sore di lapangan.
Sementara itu, peringatan tentang tutupnya lapangan sempat beberapa kali diperdengarkan melalui pengeras suara di areal Monumen Bajra Sandi. Namun, pengunjung terlihat tidak menghiraukan peringatan ini.
Salah seorang petugas parkir, Wayan Kurnia, juga menyatakan hal yang sama. “Memang belum dibuka lagi tapi sudah ramai, terutama akhir-akhir ini,” ungkap Wayan.*cla
Sementara itu, peringatan tentang tutupnya lapangan sempat beberapa kali diperdengarkan melalui pengeras suara di areal Monumen Bajra Sandi. Namun, pengunjung terlihat tidak menghiraukan peringatan ini.
Salah seorang petugas parkir, Wayan Kurnia, juga menyatakan hal yang sama. “Memang belum dibuka lagi tapi sudah ramai, terutama akhir-akhir ini,” ungkap Wayan.*cla
Komentar