Hadiri Pleno KPU, Mas Sumatri Beri Selamat Dana-Dipa
Bupati Jembrana Putu Artha Minta Masyarakat Kembali Bersatu
AMLAPURA, NusaBali
Bupati Karangasem, I Gusti Ayu Mas Sumatri, yang juga Calon Bupati (Cabup) di Pilkada Karangasem, 9 Desember 2020 tunjukkan sikap legowo dengan memberikan ucapan selamat kepada pasangan calon (Paslon) Bupati-Wakil Bupati Karangasem terpilih, I Gede Dana-I Wayan Arta Dipa (Dana-Dipa).
Pasangan Dana-Dipa merupakan lawan tanding Mas Sumatri yang berpasangan dengan I Made Sukerana (Massker) di Pilkada Karangasem, 9 Desember 2020 lalu. Sementara di Kabupaten Jembrana, Bupati Putu Artha mengharapkan pasca penetapan Bupati-Wakil Bupati terpilih seluruh masyarakat Jembrana kembali bersatu.
Ucapan selamat disampaikan di acara penetapan pasangan calon Bupati-Wakil Bupati Karangasem terpilih yang digelar KPU Karangasem di Villa Taman Surgawi, Banjar Ujung Tengah, Desa Tumbu, Kecamatan Karangasem, Sabtu (23/1) pukul 10.00 Wita. Bupati Mas Sumatri tanpa sungkan menyodorkan tangan memberikan selamat kepada pasangan Gede Dana dan Wayan Artadipa. Keduanya pun dengan hangat menyambut ucapan selamat dari Bupati Mas Sumatri, Cabup incumbent yang kalah suara di Pilkada Karangasem 2020. Hanya saja Bupati Mas Sumatri yang juga selaku Calon Bupati Karangasem di Pilkada Karangasem 9 Desember 2020 hadir tanpa didampingi pasangannya Calon Wakil Bupati Karangasem, I Made Sukerana.
Mas Sumatri usai acara mengatakan perbedaan pilihan di dalam demokrasi merupakan hal biasa, selanjutnya harus bersatu kembali. "Semoga di tangan pasangan Bupati-Wakil Bupati Karangasem I Gede Dana-I Wayan Arta Dipa (Dana-Dipa) Karangasem lebih maju dan masyarakat lebih sejahtera sesuai visi dan misi yang dijanjikan sebelumnya," harap Bupati Mas Sumatri. Bupati Mas Sumatri percaya, Karangasem akan jauh lebih maju dari sebelumnya.
Apalagi Bupati terpilih, Gede Dana berpengalaman empat periode di DPRD Karangasem bahkan dua kali jadi Ketua DPRD dan I Wayan Arta Dipa berpengalaman di birokrasi. Dalam acara penetapan pasangan Bupati-Wakil Bupati Karangasem terpilih kemarin dipimpin Ketua KPU Karangasem, Ngurah Gede Maharjana dengan menetapkan pasangan I Gede Dana dan I Wayan Arta Dipa meraih 148.059 suara atau 56,6 persen mengungguli pasangan I Gusti Ayu Mas Sumatri dan I Made Sukerana dengan 113.357 suara atau 43,4 persen. Hal berdasarkan keputusan KPU Karangasem, Nomor 18/PL.02.7-Kpt/KPU-Kab/I/2021.
Bupati Karangasem terpilih, I Gede Dana, mengapresiasi partisipasi masyarakat yang telah menyukseskan jalannya Pilkada Karangasem 2020. Di samping itu mengaku siap merealisasikan visi dan misinya, begitu memulai memimpin Karangasem per 17 Februari 2021 mendatang. "Karena visi dan misi merupakan janji kami, untuk direalisasikan buat kemajuan Karangasem," jelas Gede Dana.
Hadir dalam acara kemarin Ketua KPU Bali I Dewa Agung Gede Lidartawan. Dia pun mengapresiasi kedatangan Bupati Mas Sumatri dalam acara kemarin. "Ini pelajaran politik yang baik buat masyarakat atas kehadiran Bupati Karangasem, Ibu Mas Sumatri," ucap Agung Lidartawan yang mantan Ketua KPU Bangli ini.
Sementara KPU Jembrana kemarin juga resmi menetapkan Cabup-Cawabup, I Nengah Tamba-I Gede Ngurah Patriana Krisna alias Ipat (Tamba-Ipat) sebagai pasangan Bupati-Wakil Bupati terpilih Pilkada Jembrana 2020, di Kelapa Retreat & Spa, Desa/Kecamatan Pekutatan, Jembrana, Sabtu (23/1) pagi. Tamba-Ipat yang merupakan Cabup-Cawabup nomor 02, ditetapkan sesuai hasil pemungutan suara Pilkada Jembrana 2020 yang telah ditetapkan KPU Jembrana, Rabu (16/12/2020) lalu, dan setelah dipastikan tidak adanya gugatan di Mahkamah Konstitusi (MK).
Dalam rapat pleno tersebut hadir Bupati Jembrana I Putu Artha dan jajaran Forkopimda Jembrana. Begitu juga hadir jajaran partai pengusung Paslon I Made Kembang Hartawan-I Ketut Sugiasa dan Paslon Tamba-Ipat. Dari paslon untuk Cabup-Cawabup Kembang-Sugiasa tidak ada hadir, hanya diwakili liaison officer (LO), I Wayan Ariana. Sementara dari Cabup-Cawabup terpilih Tamba-Ipat yang hadir Cabup Nengah Tamba tanpa didampingi Cawabupnya, Ipat.
Pada kesempatan memberi sambutan dalam acara tersebut, Bupati Jembrana, I Putu Artha, mengapresiasi semua pihak yang telah ikut mensukseskan pelaksanan Pilkada Jembrana 2020 sehingga berjalan aman, lancar, dan sukses. Baik kepada masyarakat, kedua paslon beserta tim, KPU, Bawaslu, termasuk Polres dan Kodim Jembrana dalam menjaga keamanan, sehingga Pilkada dapat berjalan aman dan kondusif dari awal tahapan hingga penetapan paslon terpilih ini.
Kepada paslon terpilih, Tamba-Ipat, Bupati Artha mengucapkan selamat atas kemenangan di Pilkada Jembrana 2020. Bupati Artha juga mengucapkan selamat menjalankan tugas serta program yang diusung untuk mewujudkan masyarakat yang sejahtera ke depannya. "Kepada paslon I Made Kembang Hartawan dan I Ketut Sugiasa, jangan berkecil hati. Ke depannya saya harapkan tetap menjaga hubungan dan bekerjasama dengan paslon terpilih. Mulai saat ini, tidak ada lagi pendukung paslon 01-02. Mari kita sama-sama mendukung Cabup-Cawabup terpilih untuk mewujudkan Jembrana yang maju dan sejahtera," ucap Bupati Artha.
Seusai acara, Ketua KPU Jembrana I Ketut Gde Tangkas Sudiantara, mengatakan dalam acara penetapan paslon tersebut, paslon tidak diwajibkan hadir. "Kita undang paslon dan partai pengusul (pengusung) paslon. Tetapi, tidak diwajibkan hadir. Paslon tidak ada tandatangan," ujarnya. Seperti diketahui Paslon Tamba-Ipat yang diusung Golkar-Gerindra-Demokrat-PKB-PPP unggul dengan meraih 95.491 suara atau sebesar 51,99 persen. Sedangkan Paslon Kembang-Sugiasa yang diusung PDIP bersama Hanura, meraih 88.176 suara atau sebesar 48,01 persen. *k16, ode
1
Komentar