nusabali

Dishub Perbaiki LPJ Laka Maut

  • www.nusabali.com-dishub-perbaiki-lpj-laka-maut

GIANYAR, NusaBali
Petugas Dinas Perhubungan (Dishub) Gianyar akhirnya memasang dan memperbaiki lampu penerang jalan (LPJ) di Jalan Gunung Sari, Desa Peliatan, Kecamatan Ubud, Senin (22/3).

LPJ dipasang di lima lokasi dekat jembatan, TKP kecelakaan lalu lintas yang korbannya meninggal dan jatuh ke jurang, beberapa hari lalu.

"Kami perbaiki di lima titik, medannya sangat berat," ujar Kepala Dishub Gianyar I Wayan Suamba, saat dikonfirmasi, kemarin. Dikatakan, LPJ lama rusak karena berbagai sebab, salah satunya kualitas lampu lemah. "Ada lampu lama atau konvesional, ada tertimpa longsoran bambu, sehingga kabel putus bahkan sampai lampu pecah," jelas Suamba.

Sebelumnya diberitakan, warga menyoroti minimnya LPJ di Jalan Raya Gunung Sari, Desa Peliatan Ubud. LPJ sekitar juga sering padam. Kondisi ini dikatakan sudah terjadi sejak lama. Terdapat dua titik lampu yang terpasang. Satunya di timur jembatan dan satunya lagi di barat jembatan. "Saya tidak tahu matinya karena apa, yang ditimur itu kadang mati kadang hidup," ujar seorang warga bernama Putu Adi. Diakuinya jika tanpa lampu, sepanjang jalan hingga memasuki TKP sangat gelap di malam hari. "Memang sangat gelap, memasuk jembatan saru," ujarnya. Sepengetahuannya, kejadian serupa pernah terjadi sekitar Tahun 2017 lalu. Korban seorang tukang londre. "Orangnya selamat, hanya motornya saja yang jatuh ke Sungai," ujarnya. *nvi

Komentar