nusabali

Hal-Hal yang Harus Diperhatikan Sebelum Memasang Solar Panel

  • www.nusabali.com-hal-hal-yang-harus-diperhatikan-sebelum-memasang-solar-panel

DENPASAR, NusaBali.com
Biaya berlangganan listrik semakin hari semakin mahal. Isu ramah lingkungan juga mulai sering terdengar. Ini mendasari gerakan energi yang terbarukan. Banyak cara serta metode yang bisa digunakan dalam upgrade energi listrik.

Cara yang paling mudah yaitu dengan mengaplikasikan panel surya atap rumah anda. Solar panel installation pada atap rumah bisa menjadi solusi bagi kebutuhan energi listrik. 

Sebelum memasang solar panel, ada beberapa hal yang harus anda ketahui agar produksi daya menjadi lebih maksimal dengan biaya yang efisien. Berikut ini merupakan poin-poin utama yang bisa anda gunakan dalam merencanakan pemasangan sistem listrik surya anda. 

Beberapa Hal yang Harus Diperhatikan Sebelum Memasang Panel Surya 

Meskipun memasang solar panel in Bali merupakan pilihan yang menguntungkan, namun ada faktor yang harus dipertimbangkan sebelum memasang panel surya di rumah atau tempat kerja anda. Ketika anda sedang mencari penyedia panel surya terbaik pada wilayah tempat tinggal anda, tinjaulah beberapa faktor ini lebih dulu untuk memperkirakan pembangkit energi dan potensi penghematan anda. 

1. Sesuaikan antara Kebutuhan dan Keuangan 

Pemasangan panel surya pada atap rumah sebagai supplier energi listrik memang cukup ampuh dan efektif. Namun anda harus mempertimbangkan mengapa anda memasang panel surya di rumah anda. Apakah anda ingin memasang solar panel sebagai pengganti pasokan listrik utama di rumah anda atau hanya untuk menambah besar daya listrik saja?
 
Sebelum anda memasang solar panel, anda bisa menentukan lebih dulu. Ini sangat penting karena berapapun atau dengan alasan apapun anda menggunakan panel solar, tentu ada biaya besar yang harus anda keluarkan pada awal pemasangan. Biayanya juga sangat tergantung kebutuhan serta tujuan pemasangan panel surya di rumah.
 
2. Pilihlah Lokasi Installasi Panel Surya yang Tepat 

Lokasi yang tepat harus dengan mempertimbangkan arah kedatangan sinar matahari. Jika solar panel installation anda dihalangi oleh bangunan atau pepohonan maka sebaiknya menghindari daerah tersebut. Sudut kemiringan panel surya juga harus anda pertimbangkan agar bisa menangkap banyak sinar matahari. Jika anda merasa ragu, anda bisa meminta bantuan ahli dalam bidang panel surya agar pemasangan panel bisa menjadi lebih efektif.

3. Luas Ketersediaan Lahan serta Kapasitas yang Bisa Ditampung 

Setelah anda menetapkan tujuan dalam memasang panel surya, sebebihnya anda harus mempertimbangkan berapa besar daya yang bisa ditampung oleh panel surya tersebut. Jika kapasitas penggunaan listrik anda lebih besar dibandingkan dengan daya tampung panel surya, maka ini tidak bisa bekerja dengan maksimal dan bisa membahayakan keselamatan akan resiko terjadinya over capacity. 

Hal ini harus diantisipasi sejak awal agar resiko-resiko lainnya bisa dihindari serta tidak menyebabkan dampak yang fatal. Seberapa besar atau kecilnya daya tampung panel surya, anda wajib mempertimbangkan luas area serta ketersediaan lahan untuk memasang panel surya. 
 
Kelebihan dan Kekurangan Sistem Solar Panel 


4. Lokasi Rumah Anda 

Apakah anda tinggal di kota besar seperti Jakarta, Makassar, Bali atau tinggal di kota kecil seperti Bogor? Dengan mengetahui lokasi rumah anda, anda bisa mengetahui potensi daya radiasi matahari yang bisa anda manfaatkan. Misalnya tempat tinggal anda berad adi Pulau Kalimantan yang terletak di atas garis khatulistiwa. Ini artinya potensi daya matahari maksimal bisa mencapai 4,8 kWh/hari dengan kemiringan panel menghadap ke selatan. 

Yang harus anda ingat yaitu jika kota yang anda tempati berada di bawah garis khatulistiwa maka pemasangan solar panel system sebaiknya menghadap ke utara. Sedangkan jika anda tinggal di atas garis khatulistiwa, maka pemasangan panel surya menghadap ke selatan. Sedangkan untuk kemiringan yang disarankan di wilayah Indonesia yaitu antara 5° sampai dengan 15°. 

5. Arah Atap Rumah yang Ingin Anda Pasang Solar Panel 

Kemana arah rumah anda menghadap? ke barat? timur laut? selatan? Idealnya, atap rumah anda harus menghadap ke utara atau ke selatan sehingga sistem listrik surya bisa bekerja secara lebih maksimal. Tetapi jangan khawatir kalau atap rumah anda ternyata tidak menghadap ke arah yang ideal karena sistem solar panel tetap akan terpasang dengan fungsional dan aman dengan perencanaan dan solusi yang tepat. 

Anda bisa mendiskusikan perencanaan maksimal atap rumah anda dengan menyediakan solusi sistem listrik surya. Jika atap anda tidak menghadap ke selatan atau ke utara maka yang terjadi adalah penurunan kapasitas panel surya dengan menggunakan produk yang sesuai. Penurunan kapasitas produksi listrik surya tersebut bisa diminalisir sampai maksimal. 


6. Jenis Atap Anda 

Jenis atap sangat berpengaruh pada pilihan jenis serta tipe struktur penyangga panel surya anda. Sebagian besar rumah di Indonesia menggunakan genteng keramik sehingga dudukan penyangga bisa dipasang di antara sambungan genteng tanpa harus mengubah struktur atap anda.
 
Berbeda jika atap anda menggunakan genteng asbes atau aspal. Jenis atap ini membutuhkan rangkaian penyangga yang dipasang menyatu dengan rangka atap rumah. Karena jenis atap ini tidak memiliki sambungan yang dimanfaatkan seperti pada genteng keramin dan akan lebih mudah jika atap anda adalah dek beton sehingga penyedia bisa memaksimalkan ruangan untuk meningkatkan produksi panel surya. 

Nusa Solar Sediakan Jasa Instalasi Solar Panel untuk Hunian Anda 

Nusa Solar berdiri untuk membantu banyak orang menggunakan tenaga surya dengan memberikan panduan untuk seluruh proses. Kami terdiri dari tim yang memiliki pengalaman selama lebih dari 10 tahun dalam bisnis teknik, pengadaan dan konstruksi (EPC). Kami memahami berbagai bagian penting agar instalasi tenaga surya anda bisa berhasil. 

Nusa Solar berbasis di Jakarta dan Bali serta memiliki misi ingin mengembangkan panel surya untuk proyek rumah di seluruh pelosok Indonesia. Ingin  bekerja sama dengan kami? Hubungi WA +62 823-4115-0048.

FAQ 

Apakah panel surya akan menghabiskan baterai pada malam hari? 
-Pengontrol muatan surya mengatur daya yang masuk ke baterai dari susunan surya. Ini memastikan bahwa baterai siklus dalam tidak diisi secara berlebihan pada siang hari dan daya tidak mengalir mundur ke panel surya dalam semalam serta langsung menguras baterai. 

Apakah panel surya membutuhkan maintenance? 
-Jangan khawatir karena sistem panel surya sangat tahan lama dan hanya membutuhkan sedikit perawatan atau tanpa perawatan selama masa penggunaan yang bisa berlangsung selama lebih dari 25 tahun. Jika ada sesuatu yang tidak beres, maka komponen sistem PV surya anda punya garansi yang sangat lama dan akan menutupi biaya perbaikan. 


*)Konten ini dibuat oleh Core Freelancers, penyedia jasa SEO untuk bisnis anda.

Komentar