Beber Penanganan Pandemi Covid-19 di Bali
Adi Wiryatama Bertemu Perwakilan Konsulat Amerika Serikat
DENPASAR, NusaBali
Ketua DPRD Bali Nyoman Adi Wiryatama bertemu perwakilan Konsulat Amerika Serikat di Surabaya yang dipimpin Wakil Kepala Bagian Politik dan Ekonomi Konsulat Amerika Serikat Dylan Hoey, di Gedung DPRD Bali, Kamis (25/3) pagi.
Dalam pertemuan tersebut Dylan yang didampingi Asisten Konsulat Bidang Politik dan Ekonomi Yessica Indarini ingin tahu banyak hal kondisi Bali di tengah pandemi Covid-19. Berbagai hal ditanyakan kepada Adi Wiryatama dalam pertemuan tertutup tersebut.
Adi Wiryatama usai pertemuan mengungkapkan pihaknya bertukar pikiran dan pengalaman dengan pihak Konsulat Amerika Serikat, terutama soal Bali pada masa pandemi. “Saya sampaikan pola penanganan pandemi Covid-19 di Bali yang berbasis desa adat, desa, dan kelurahan. Memang angka positif belum melandai, namun penanganan pandemi di Bali cukup maksimal dengan peran stakeholder. Ketaatan masyarakat untuk penerapan prokes mencegah Covid-19, bagus. Vaksinasi jalan maksimal dengan perhatian serius Presiden Joko Widodo,” ujar politisi PDI Perjuangan asal Desa Angseri, Kecamatan Baturiti, Kabupaten Tabanan, ini.
Kata Adi Wiryatama dalam masa pandemi ini pariwisata Bali ambruk. Karena selama ini Bali memang andalkan sektor pariwisata. “Sehingga perlu peran serius pemerintah pusat untuk memulihkan pariwisata Bali, supaya ekonomi Bali bangkit,” ujar Ketua Deperda DPD PDIP Bali ini.
Adi Wiryatama menambahkan, kunjungan perwakilan konsulat tersebut juga dalam rangka mempererat hubungan antara Pemerintah Amerika Serikat dengan DPRD Provinsi Bali. “Selain perkembangan situasi Bali dalam masa pandemi Covid-19, juga proses pembangunan infrastruktur untuk pemerataan ekonomi bagi masyarakat terpencil. Kemudian juga mengenai pengurangan penggunaan plastik sekali pakai,” ucap Adi Wiryatama. *nat
1
Komentar