nusabali

Seorang Pemuda Meninggal Positif Covid-19

Hasil tracing, sebanyak 15 orang sempat kontak erat

  • www.nusabali.com-seorang-pemuda-meninggal-positif-covid-19

AMLAPURA, NusaBali
Seorang pemuda berumur 25 tahun asal Desa Duda Timur, Kecamatan Selat, Karangasem meninggal terkonfirmasi positif Covid-19 saat menjalani perawatan di RSUD Karangasem, Senin (12/4) pagi.

Pasien ini meninggal dengan penyakit penyerta yakni gagal ginjal. Pemuda asal Desa Duda Timur ini telah menjalani cuci darah sejak lima tahun lalu.

Koordinator Bidang Kesehatan GTPP (Gugus Tugas Percepatan Penanganan) Covid-19 Kecamatan Selat, dr I Gusti Lanang Udiyana mengatakan, pasien gagal ginjal sejak 5 tahun lalu, menjalani cuci darah di RSUD Karangasem. Petugas GTPP Covid-19 Kecamatan Selat langsung melakukan tracing pasca kasus meninggal positif Covid-19. Hasil tracing, sebanyak 15 orang sempat kontak erat. Mereka yang kontak erat adalah keluarga dekat almarhum. “Mereka wajib menjalani karantina selama 14 hari,” jelas I Gusti Lanang Udiyana yang juga Kepala UPTD Puskesmas Selat.

Jika selama 14 hari menjalani karantina, tidak ada kasus terkonfirmasi Covid-19, maka Desa Duda Timur tetap berstatus zona hijau. Adanya seorang pasien meninggal terkonfirmasi Covid-19, maka akumulasi kasus meninggal akibat Covid-19 di Karangasem menjadi 86 orang atau 4,97 persen. Sedangkan meninggal probable sebanyak 83 orang. Terpisah, Koordinator Bidang Kesehatan GTPP Covid-19 Karangasem, I Gusti Bagus Putra Pertama mengatakan, terjadi penambahan satu orang terkonfirmasi Covid-19 dari Desa Ulakan, Kecamatan Manggis. Akumulasi kasus positif menjadi 1.729 orang.

Diimbangi 3 pasien sembuh. Ketiganya dari Kecamatan Karangasem, masing-masing dari Kelurahan Karangasem, Desa Pertima, dan Desa Tumbu. Akumulasi sembuh menjadi 1.591 orang atau 92,02 persen. “Sedangkan yang menjalani perawatan sebanyak 52 orang berasal dari 25 desa/kelurahan,” jelas I Gusti Bagus Putra Pertama. *k16

Komentar