nusabali

Tiga Desa/Kelurahan Masuk Zona Merah

  • www.nusabali.com-tiga-desakelurahan-masuk-zona-merah

AMLAPURA, NusaBali
Tiga desa/kelurahan di Karangasem masuk zona merah. Ketiganya yakni Kelurahan Subagan, Kelurahan Karangasem di Kecamatan Karangasem dan Desa Labasari, Kecamatan Abang.

Status zona merah ditinjau setiap seminggu sekali. Meski banyak warga yang jalani perawatan dinyatakan sembuh, namun kemunculan kasus baru masih tinggi maka statusnya tetap merah.

Koordinator Bidang Kesehatan GTPP (Gugus Tugas Percepatan Penanganan) Covid-19 Karangasem I Gusti Bagus Putra Pertama mengatakan status Kelurahan Karangasem sempat naik turun. Status zona merah berubah jadi zona oranye pada Minggu (4/4). Zona oranye hanya bertahan seminggu, sejak Minggu (18/4) kembali masuk zona merah. Sedangkan Kelurahan Subagan merupakan wilayah paling lama menyandang status zona merah, sejak Minggu (7/2).

Desa Labasari ditetapkan zona merah sejak Minggu (18/4). Sebanyak 6 orang dari 4 banjar dinas sedang menjalani perawatan di rumah sakit. Warga Kelurahan Karangasem yang menjalani perawatan sebanyak 12 orang berasal dari 9 lingkungan. Warga Kelurahan Subagan yang menjalani perawatan sebanyak 11 orang dari 5 lingkungan. “Selama belum mampu menurunkan kasus di wilayah zona merah, disertai jumlah warga sembuh, maka statusnya tetap merah,” jelas Gusti Bagus Putra Pertama, Rabu (21/4).

Status zona merah ditinjau setiap seminggu sekali. Meski banyak warga yang jalani perawatan dinyatakan sembuh namun kemunculan kasus baru masih tinggi maka statusnya tetap merah. Gusti Bagus Putra Pertama menambahkan, tiga wilayah zona oranye yakni Desa Bugbug Kecamatan Karangasem,  Kelurahan Padangkerta Kecamatan Karangasem, dan Desa Purwakerti Kecamatan Abang. Selebihnya, sebanyak 30 desa masuk zona kuning dan 42 desa masuk zona hijau. Lurah Subagan Ida Ketut Putra mengakui cukup lama menyandang zona merah. “Warga yang beraktivitas sudah kami ingatkan disiplin prokes, pakai masker, tetap juga muncul kasus baru,” jelas Ida Ketut Putra. *k16

Komentar