nusabali

5 Klub Baru untuk Gianluigi Donnarumma Di Musim Depan

  • www.nusabali.com-5-klub-baru-untuk-gianluigi-donnarumma-di-musim-depan

Spekulasi mengenai masa depan Gianluigi Donnarumma masih belum berakhir. Pasalnya, ia masih belum menandatangani kontrak baru bersama AC Milan. Padahal kontraknya bersama Rossoneri akan berakhir di bulan Juni 2021 mendatang.

Performa Donnarumma sebenarnya cukup apik di musim 2020/21 ini. Ia bahkan mampu mengantarkan AC Milan bertengger di posisi kedua klasemen sementara Serie A. Meskipun kans untuk menjuarai Serie A semakin menipis, namun dilihat di bursa taruhan seperti 188BET, mereka bakal kembali unjuk gigi di musim depan.

AC Milan diketahui ingin memberinya kontrak baru untuk Donnarumma karena mereka sadar peran vital sang kiper. Namun, Donnarumma dilaporkan sudah dua kali menolak sodoran kontrak baru tersebut. Masalah nominal gaji kabarnya menjadi hambatan tercapainya kesepakatan pada kontrak baru ini.

Apabila AC Milan tidak bisa memperpanjang kontrak Donnarumma hingga akhir kontraknya, maka sang kiper akan pergi secara gratis. Ya, kiper Timnas Italia itu akan berstatus bebas transfer yang artinya klub manapun bisa merekrutnya tanpa harus membayar biaya sepeserpun ke AC Milan.

Berikut ini lima klub yang berpotensi bakal menjadi destinasi baru bagi Gianluigi Donnarumma di musim depan.

Juventus

Klub berjuluk Si Nyonya Tua ini sudah sejak lama dikaitkan dengan Gianluigi Donnarumma. Pasalnya, mereka membutuhkan kiper tangguh untuk mengawal gawang mereka. Penampilan Wojciech Szczesny masih kurang memuaskan dan Gianluigi Buffon sudah berusia 43 tahun.

Juventus kabarnya siap memberi kontrak berdurasi dua tahun untuk Donnarumma. Bahkan, Bianconeri bersedia memberinya gaji sebesar 10 juta Euro per musim kepada kiper berusia 22 tahun tersebut.

Inter Milan

Saat ini Inter Milan memiliki Samir Handanovic sebagai kiper utama mereka. Namun, kiper asal Slovenia itu sudah berusia 36 tahun. Hal ini membuat Nerazzurri kabarnya sudah mulai mencari pengganti sang kiper.

Namun, kans Donnarumma menerima pinangan Inter Milan sedikit tergerus jika menilik rivalitas antara AC Milan dengan Inter Milan. Kedua klub merupakan rival sekota dan sangat jarang pemain yang menyebrang dari AC Milan ke Inter Milan ataupun sebaliknya.

Chelsea

Klub asal London Barat ini kabarnya masih mencari sosok kiper baru di musim panas mendatang. Sebab, mereka akan mendepak kiper yang saat ini berstatus sebagai kiper termahal dunia, Kepa Arrizabalaga.

Kepa dinilai sudah tidak punya masa depan di Chelsea setelah ia gagal menampilkan performa apik dalam dua musim terakhir. Hal inilah yang membuat kubu The Blues mencari pengganti Kepa.

Saat ini posisi kiper utama Chelsea ditempati oleh Edouard Mendy. Donnarumma bisa bersaing dengan Mendy untuk menjadi kiper utama The Blues di musim depan.

Manchester United

Manchester United dikabarkan memiliki rencana untuk memboyong kiper baru di musim panas mendatang. Sebab, mereka membutuhkan pengganti David de Gea yang kemungkinan besar akan hengkang dari Old Trafford.

Selain melepas De Gea, Manchester United juga akan melepas dua kiper ‘gaek’ lainnya, yakni Lee Grant dan Sergio Romero. Donnarumma bisa menjadi tambahan amunisi yang sangat bagus untuk Setan Merah. Ia bakal menjadi pesaing sepadan bagi Dean Henderson yang saat ini mampu menggusur De Gea sebagai kiper utama tim.

Arsenal

Kiper utama Arsenal, Bernd Leno mendapat sorotan tajam di musim ini. Pasalnya ia kerap membuat blunder yang berujung gol untuk kubu lawan dan merugikan The Gunners. Teranyar, kiper asal Jerman itu melakukan kesalahan fatal pada laga melawan Everton di ajang Premier League. Alhasil, Arsenal pun harus rela menelan kekalahan 0-1 di kandang sendiri.

Apabila ingin bersaing memperebutkan trofi di musim depan, Arsenal membutuhkan sosok kiper baru. Gianluigi Donnarumma bisa menjadi pilihan dan solusi yang tepat untuk memperbaiki kekurangan yang ada di lini pertahanan.*

Komentar