KKP Gilimanuk Siapkan Tes GeNose
Cegah Penularan Covid-19 dari Jawa ke Bali
NEGARA, NusaBali
Pihak Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP) Gilimanuk, Jembrana mulai menyiapkan layanan tes GeNose C19 untuk screening Covid-19 di pelabuhan setempat.
Tempat atau klinik tes GeNose sudah dipasang, Rabu (28/4). Rencananya, klinik ini mulai dioperasikan pada awal Mei 2021.
Pantauan NusaBali, Rabu (28/4), ada 3 bilik pengambilan sampel GeNose yang dipersiapkan di Pelabuhan Gilimanuk ini. Klinik tes GenNose ini, tepatnya dipersiapkan di arah pintu masuk penumpang dari Jawa. Namun klinik GeNose yang dipersiapkan pihak BUMN, PT Kimia Farma ini, sementara belum dioperasikan.
Koordinator Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP) Gilimanuk Yeti Sugiarti mengatakan, klinik tes GenNose itu sudah mulai di setting Rabu kemarin. Namun belum dioperasikan karena masih menunggu alat tes maupun kelengkapan alat lainnya. “Informasi tadi masih menunggu alat. Nanti juga ada uji coba. Tetapi rencananya, sudah akan dioperasikan mulai awal bulan depan (Mei),” ujarnya.
Menurut Yeti, tes GenNose itu diakui pemerintah untuk screening Covid-19 bagi pelaku perjalanan dalam negeri (PPDN). Di samping, tetap bisa menggunakan syarat hasil tes rapid tes antigen ataupun tes swab PCR. Tarif untuk layanan tes GenNose itu, dipastikan lebih murah dibanding screening lainnya. “Belum tahu pastinya. Tetapi lebih murah,” ucapnya.
Seperti diketahui, hasil negatif tes GenNose telah diperbolehkan menjadi syarat untuk Pelaku Perjalanan Dalam Negeri yang masuk Bali per awal bulan April 2021. Termasuk yang masuk lewat Pelabuhan Gilimanuk. Namun sampai saat ini, di Pelabuhan Gilimanuk sementara baru tersedia layanan rapid tes antigen. *ode
1
Komentar