Pangdam Perintahkan Gencarkan Sosialisasi Covid-19
DENPASAR, NusaBali
Pangdam IX/Udayana, Mayjen TNI Maruli Simanjuntak meminta kepada para Danrem untuk gencar mensosialisasikan terkait Covid-19.
Hal itu disampaikan Pangdam melalui Video Conference yang diikuti oleh seluruh Komandan Satuan dan Kabalak Jajaran Kodam IX/Udayana di tempat masing-masing terkait berbagai kegiatan program TNI maupun non program yang dilaksanakan Kodam IX/Udayana, Senin (14/6) pagi.\
Vidcon yang terpusat di Ruang Yudha Puskodalopsdam IX/Udayana tersebut dihadiri juga oleh Kasdam IX/Udy, Irdam IX/Udy, Kapoksahli Pangdam IX/Udy, Asrendam IX/Udy, para Asisten Kasdam IX/Udy, Kakesdam IX/Udy, Kahubdam IX/Udy, Waka Pendam dan Infolahtadam IX/Udy.
Pada kesempatan tersebut, Pangdam menyampaikan kepada para Danrem beserta staf-staf Korem terkait agar mengkoordinir dan memonitor para Dandim. Khususnya anggota yang bertugas di lapangan untuk lebih gencar mensosialisasikan terkait Covid-19.
"Anggota di lapangan harus paham tentang protokol kesehatan. Misalnya bagaimana cara mengatasi bila ada yang komorbid. Vaksinnya bagaimana. Termasuk juga dengan penanganan anggota bila terkena Covid-19," ucap Pangdam.
Lebih lanjut Pangdam menekankan kegiatan tersebut diharapkan bisa mengikutsertakan seluruh personel jajaran. Tujuannya agar seluruh personil benar-benar memahami dan mengetahui terkait Covid-19. "Untuk itu para Komandan/Pimpinan agar bisa mengurus semuanya itu dengan baik," tegas Pangdam.
Terkait kegiatan tentang program TNI maupun non program Kodam IX/Udayana, Pangdam menegaskan bahwa keseluruhan program tersebut bertujuan untuk kepentingan dan membantu kesulitan masyarakat. Misalnya ketersediaan air melalui sistem pompa hidran, plasma ayam KUB, buka lahan pertanian, dan penanaman mangrove. *pol
Komentar