nusabali

TNI AL Kampanyekan Kelola Sampah dari Sumber

Gelar Kegiatan Bersih Pantai di Sumberkima

  • www.nusabali.com-tni-al-kampanyekan-kelola-sampah-dari-sumber

SINGARAJA, NusaBali
TNI Angkatan Laut (AL) bersama sejumlah komponen masyarakat, melaksanakan kegiatan bersih pantai di kawasan Pantai Dusun Pegametan, Desa Sumberkima, Kecamatan Gerokgak, Buleleng, pada Sabtu (19/6).

Kegiatan ini digelar sebagai bentuk kampanye dan edukasi untuk membangkitkan kesadaran masyarakat dalam mengelola sampah langsung dari sumber.

Perwira Staf Potensi Maritim (Paspotmar) Pangkalan TNI AL Denpasar, Mayor Marinir Nyoman Suarmika mengatakan, Pemerintah Daerah telah mengeluarkan Peraturan Daerah (Perda) soal tata kelola sampah plastik yang telah diberlakukan untuk mendukung kebersihan. Namun kesadaran untuk tidak membuang sampah sembarangan masih belum cukup.

"Semua potensi yang memberikan kontribusi terhadap sampah plastik sudah dikurangi, dari mini market dan pusat perbelanjaan lainnya. Hanya saja kesadaran masyarakat terhadap kebersihan lingkungan belum sepenuhnya tumbuh. Terbukti masih ada sampah plastik yang membuat kotor," ujar Mayor Marinir Nyoman Suarmika.

Karena itu, pihaknya mengajak dari lingkungan keluarga lebih peduli dengan terlebih dahulu memilah sampah sejak dari rumah. Harapannya, dengan dengan kegiatan ini, kebiasaan membuang sampah sembarangan di jauhi. Dengan demikian,  lingkungan di sekitar akan menjadi bersih dan asri.

"TNI AL sebagai leading sektor di pesisir pantai sangat mendukung kegiatan seperti ini. Tiga Pos AL di Bali Utara, yakni Gilimanuk, Celukan Bawang dan Sangsit dilibatkan dalam kegiatan tersebut,sebagai bentuk komitmen TNI AL mendukung semua upaya untuk melakukan kebersihan laut," lanjut Mayor Marinir Nyoman Suarmika.

Kegiatan yang bertajuk Bersih-bersih Bali - Clean Up dan Edukasi Pengelolaan Berbasis Sumber ini juga dihadiri, Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Buleleng, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Buleleng, Forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan, dam sejumlah kelompok pencinta lingkungan dari wilayah Gerokgak. *mz

Komentar