nusabali

Siswa SMKN Abang Masuk 10 Besar GenRe Bali

  • www.nusabali.com-siswa-smkn-abang-masuk-10-besar-genre-bali

AMLAPURA, NusaBali
Siswa kelas XI program Multmedia Computer SMKN Abang, I Ketut Manik Ambarawan, masuk 10 besar calon duta GenRe (generasi berencana) Provinsi Bali 2021.

Saat ini sedang berjuang masuk tiga besar untuk memperebutkan gelar Duta GenRe Bali 2021. Sebelumnya dari Karangasem mengirim 6 wakil, masing-masing 3 putra dan 3 putri, yang masih bertahan hanya I Ketut Manik Ambarawan.

GenRe merupakan ajang pemilihan remaja sebagai figur teladan serta motivator di kalangan remaja, yang nantinya berperan memberikan edukasi, wawasan kepada remaja tentang kesehatan reproduksi, remaja bebas narkoba, menghindari seks bebas, dan tidak melakukan pernikahan dini. “Duta GenRe memberikan pemahaman agar para remaja melakukan perencanaan dan menyiapkan masa depan keluarga yang baik,” ungkap Manik Ambarawan, Minggu (20/6).

GenRe nantinya sebagai agen perubahan untuk menjadikan generasi lebih berkualitas sebagai pewaris pembangunan. Syarat sebagai calon Duta GenRe yakni tidak merokok, tidak minum-minuman beralkohol, tidak terlibat narkoba, tidak memiliki riwayat kejahatan, dan sebagainya. Ayah kandung Manik Ambarawa, I Nengah Karyawan, optimis putra bungsunya menjadi yang terbaik. Selama ini aktif di organisasi sekolah selaku Wakil Ketua OSIS SMKN Abang, juara II Lomba Gitar Tingkat Kabupaten Karangasem, dan kegiatan lainnya. “Telah menyiapkan materi tentang wawasan yang mesti dipahami kaum remaja,” kata Nengah Karyawan yang juga Perbekel Desa Purwakerti.

Tercatat yang masuk 10 besar Calon Duta GenRe putra Tingkat Provinsi Bali 2021 yakni I Wayan Bayu Adhi Saputra dari Badung, I Ketut Manik Ambarawan dari Karangasem, I Gede Herry Antara dari Gianyar, I Gede Krisna Mahadasika dari Klungkung, I Komang Hendi Hartawan dari Tabanan, I Nyoman Wardana dari Badung, I Kadek Marsel Bagia Sedana dari Jembrana, I Kadek Yuki Darlena dari Klungkung, I Kadek Dwi Diatmika dari Denpasar, dan I Ketut Adi Darmayatra dari Buleleng. Pemenang Duta GenRe Tingkat Provinsi Bali 2020 yakni Ni Made Ananda Lestari dari Klungkung dan putra I Komang Gede Erlangga Aricandra dari Tabanan. Sedangkan Karangasem sebagai runner up putra atas nama I Gede Edy Apriliana. *k16

Komentar