nusabali

Kodam Udayana Vaksin 1.981 Anak

Antusias Anak-anak Untuk Divaksin Sangat Tinggi

  • www.nusabali.com-kodam-udayana-vaksin-1981-anak

DENPASAR, NusaBali
Antusiasme anak-anak untuk divaksin Covid-19 yang digelar Kodam IX/Udayana sangat tinggi. Setiap hari jumlah yang ikut vaksin terus bertambah banyak.

Hingga hari ke empat, Senin (5/7) total 1.981 orang anak sudah divaksin dosis pertama. Lokasi vaksinasi yang menyasar anak-anak digelar di Lapangan Tenis Indoor Praja Raksaka, Kepaon, Kecamatan Denpasar Selatan dan di Rumah Sakit TNI AD Wirasatya Singaraja, Buleleng. Sebanyak 1.888 orang anak divaksin di Kepaon dan 93 lainnya di RST Singaraja.

Terkait pelaksanaan serbuan vaksinasi di Lapangan Tenis Indoor Praja Raksaka, Kepaon. Kakesdam IX/Udayana Kolonel Ckm dr I Made Mardika, Sp PD MARS menjelaskan, bahwa sasaran vaksinasi Senin kemarin 2.500 orang. Tidak butuh waktu lama nomor antrean sudah habis disebarkan.

Dari 2.500 orang target sasaran terbagi menjadi remaja usia 12 tahun sampai 17 tahun sebanyak 750 orang. Masyarakat dewasa sebanyak 1.750 orang. Mereka dilayani tenaga vaksinator sebanyak 70 orang. Mereka dibagi 7 tim. Terdiri dari Kesdam IX/Udayana 50 orang (5 Tim) dan Biddokkes Polda Bali sebanyak 20 orang (2 Tim).

"Mari kita bersama-sama ikuti aturan dari Pemerintah dan tetap mematuhi protokol kesehatan dengan melaksanakan 3M serta laksanakan vaksinasi Covid-19. Ini  demi kebaikan dan kesehatan kita bersama," tandasnya.

Memastikan kegiatan serbuan vaksin berjalan dengan baik Pangdam IX/Udayana, Mayjen TNI Maruli Simanjuntak langsung memantau jalannya vaksinasi di Kepaon. Pangdam menyapa masyarakat yang menunggu giliran untuk di vaksin. Masyarakat diminta untuk bersabar dan tertib menunggu giliran sesuai nomor antrean.

"Tidak perlu buru-buru. Semua akan mendapat giliran. Tetap disiplin Prokes. Semoga bapak-bapak, ibu-ibu, anak-anak dan kita semua selalu dalam keadaan sehat," ungkap Pangdam. *pol

Komentar