nusabali

600 Oksigen Konsentrator Siap Masuk RI

  • www.nusabali.com-600-oksigen-konsentrator-siap-masuk-ri

JAKARTA, NusaBali
Kementerian Perindustrian mencatat sebanyak 600 oksigen konsentrator siap masuk ke Indonesia dari Cina. Alat yang berfungsi memproses oksigen dengan cara mengambil udara di ruangan sekitar tersebut diimpor oleh Indorama.

“Sudah ada yang on the way dan hampir sampai. Kami pesan 600 lewat Indorama. Berebutan di sana (China), ada juga yang sedang menunggu kapal, lalu masalah jadwal perjalanan, jadi perlu waktu untuk tiba di Indonesia,” ujar Direktur Industri Kimia Hulu, Direktorat Jenderal Industri Kimia, Farmasi, dan Tekstil, Kementerian Perindustrian Fridy Juwono seperti dilansir Tempo, Kamis (8/7).

Fridy mengatakan pengadaan oksigen dilakukan menggunakan mekanisme business to business atau B to B. Setelah barang tiba di Indonesia, ia mengklaim Indorama akan mendonasikannya kepada Badan Nasional Penanggulangan Bencana atau BNPB untuk didistribusikan ke rumah sakit maupun fasilitas kesehatan lainnya.

Menurut Fridy, saat ini Indonesia baru menjajaki kerja sama dengan China untuk pengadaan oksigen konsentrator. Sedangkan dengan Singapura, Indonesia masih dalam proses komunikasi.

Faktor jarak yang relatif dekat merupakan alasan Indonesia untuk mengimpor konsentrator dari Negeri Tirai Bambu.

“China adalah negara yang sumber produksinya paling dekat. Juga dari sisi ketersediaannya kan di China distribusi jalan, produksi jalan. Kalau dari Eropa jauh,” ujar Fridy.

Fridy menjelaskan pengadaan konsentrator akan dilakukan secara bertahap dengan mempertimbangkan kebutuhan di dalam negeri. Musababnya, saat ini produksi oksigen dalam negeri juga terus digenjot. Pasokan oksigen industri juga telah dialihkan untuk kebutuhan medis.

Adapun Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan sebelumnya mengungkapkan rencana pemerintah mengimpor 10 ribu oksigen konsentrator untuk memenuhi kebutuhan pasien Covid-19. Sebagian di antaranya, menurut Luhut, akan didatangkan dari Singapura.

“Sudah kita pesan 10 ribu (konsentrator), sebagian datang pakai Hercules dari Singapura,” ujar Luhut, 6 Juli lalu.

Konsentrator akan digunakan untuk pasien Covid-19 yang memiliki gejala ringan. Luhut mengatakan Pemerintah Indonesia telah membuka komunikasi dengan Singapura untuk mengimpor alat oksigen ini. Stok konsentrator akan terus ditambah dari negara lain seumpama kebutuhan di dalam negeri tidak mencukupi. *

Komentar