nusabali

Kapolres Jembrana Pantau Vaksinasi dan Bagikan Sembako

  • www.nusabali.com-kapolres-jembrana-pantau-vaksinasi-dan-bagikan-sembako

NEGARA, NusaBali
Kapolres Jembrana AKBP I Ketut Gede Adi Wibawa memantau kegiatan vaksinasi Covid-19 di Kantor Desa Batuagung, Kecamatan Jembrana, Jembrana, Minggu (11/7) pagi.

Selain memantau vaksinasi, Kapolres AKBP Adi Wibawa juga memberikan bantuan sosial (bansos) berupa paket sembako kepada sejumlah warga di desa setempat. Vaksinasi di Kantor Desa Batuagung, Minggu kemarin, dilaksanakan oleh tim vaksinator dari UPDT Puskesmas 1 Jembrana bersama tim vaksinator dari Dokter Kesehatan (Dokes) Polres Jembrana. Saat memantau kegiatan vaksinasi tersebut, Kapolres AKBP Adi Wibawa mengingatkan warga tidak takut divaksin yang bertujuan menekan laju penyebaran virus Covid-19.

Di hadapan masyarakat yang mengikuti vaksinasi tersebut, Kapolres AKBP Adi Wibawa mengingatkan, jika vaksinasi ini juga perlu dilakukan secara menyeluruh kepada warga yang memang bisa divaksin. Termasuk saat ini, sudah tersedia vaksin untuk anak usia 12 - 17 tahun. “Bagi bapak-bapak atau ibu-ibu yang mempunyai keluarga yang belum divaksin agar segera diajak melaksanakan vaksin,” ucap Kapolres Adi Wibawa.

Setelah memantau kegiatan vaksinasi tersebut, Kapolres AKBP Adi Wibawa yang turut didampingi Kabag Ops Polres Jembrana Kompol I Wayan Sinaryasa, Kapolsek Kota Jembrana Iptu I Putu Budi Santika, Plt Camat Jembrana I Wayan Putra Mahardika, Kepala Desa Batuagung I Nyoman Sudarma, dan Bhabinkamtibmas Desa Batuagung, Aiptu I Nyoman Mertam, turun ke sejumlah rumah masyarakat di Banjar/Desa Batuagung. Kehadiran Kapolres ini untuk menyerahkan bantuan paket sembako.

Kapolres AKBP Adi Wibawa mengatakan bansos kepada sejumlah masyarakat ini, diberikan kepada warga yang terdampak Covid-19. Terutama yang semakin terdampak dengan pemberlakukan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) darurat. Kegiatan ini pun menjadi bentuk kepedulian Polri, di samping menegakan penerapan PPKM darurat berdasar Instruksi Menteri Dalam Negeri (Inmendagri) Nomor 15 Tahun 2021  dan Surat Edaran (SE) Gubernur Bali Nomor 9 Tahun 2021.

“Kami Polres Jembrana pemberian bansos kepada beberapa warga masyarakat Banjar Batuagung, Desa Batuagung, yang terdampak Covid-19 berupa paket sembako. Semoga Bansos ini dapat bermanfaat dan dapat meringankan beban warga masyarakat penerima,” ucap AKBP Adi Wibawa. *ode

Komentar