Jelang HUT Pramuka, Gelar Lomba Virtual
AMLAPURA, NusaBali
Kwartil Cabang Gerakan Pramuka Karangasem menggelar Lomba KSC (Karangasem Scout Competition), 23 Juli - 10 Agustus 2021, secara virtual.
Lomba ini serangkaian peringatan HUT ke-60 Gerakan Pramuka, puncaknya, Sabtu (14/8) mendatang. Kegiatan ini diisi sarasehan tingkat siaga, penggalang, dan penegak.
Kegiatan tersebut disepakati dalam rapat panitia dipimpin Ketua Kwarcab Gerakan Pramuka Karangasem I Gusti Ngurah Kartika SPd MPd, di Aula Sabha Widya Praja Kantor Disdikpora Karangasem, Jalan Veteran, Jumat (23/7). Ngurah Kartika didampingi Sekretaris Dr I Wayan Sarya MAg, dan Ketua Pusat Pendidikan dan Pelatihan Tingkat Cabang (Kapusdiklatcab) Made Agung Ariyasa.
I Gusti Ngurah Kartika yang juga Kadisdikpora Karangasem memaparkan, lomba untuk tingkat siaga berupa baca puisi Bali, lomba tingkat penggalang story telling, dan lomba tingkat penegak menulis cerpen. Lomba tingkat siaga dan penggalang dengan cara mengirimkan video. Nantinya, dewan juri memberikan penilaian melalui tayangan video. Sedangkan lomba tingkat penegak, peserta menyetor karya cerpen ke meja panitia.
"Secara keseluruhan penjurian dilakukan selama 11 - 13 Agustus, dan hadiah pemenang diserahkan saat peringatan puncak HUT ke-60 Gerakan Pramuka, Sabtu (14/8)," jelas Ketua PGRI Karangasem ini.
Bertindak sebagai Ketua Panitia Lomba Made Agung Ariyasa, dan Ketua Panitia Sarasehan DKC (Dewan Kerja Cabang) Ida Bagus Nyoman Japa.
"Nanti, sarasehan digelar usai HUT Gerakan Pramuka," lanjut peraih Trofi Widya Kusuma 2013 ini.
Made Agung Ariyasa mengatakan, dewan juri yang memberikan penilaian untuk lomba tingkat siaga, penggalang dan penegak, akan ditentukan kemudian. "Dalam waktu dekat ini anggota dewan juri ditetapkan. Begitu ada naskah masuk ke meja panitia, dewan juri telah ditetapkan untuk memulai bekerja," jelas Kasek SMKN 2 Kubu ini.
Ida Bagus Nyoman Japa mengatakan, kegiatan sarasehan akan dibagi tiga kelompok. Untuk penyegaran pembina tingkat siaga dilaksanakan 19-21 Agustus, penyegaran pembinaan tingkat penggalang dilaksanakan 23-26 Agustus dan penyegaran pembina tingkat penegak dilaksanakan 26-28 Agustus. Ketua Harian Kwarcab Gerakan Pramuka Karangasem ini menambahkan, dalam sarasehan itu dibahas sejauh mana bagaimana implementasi yang telah dilakukan para pembina siaga, menyangkut janji dan sumpah siaga. Sebab di tingkatan siaga, ada kode kehormatan bagi pramuka siaga disebut Dwi Satya atau janji pramuka siaga, dan Dwi Darma atau ketentuan moral pramuka siaga.
Sedangkan untuk penggalang, tuntunannya Dasa Dharma dan janjinya Tri Satya. "Nanti kan ada diskusi saling tukar pengalaman antar pembina, Sehingga wawasan pembina bertambah dalam hal melakukan pembinaan di masing-masing tingkatan," jelas, Korwas (Koordinator Pengawas) Disdikpora Karangasem. Semua kegiatan sarasehan dilakukan secara virtual menggunakan aplikasi zoom meeting. *k16
Komentar