nusabali

Potong Jalur Mendadak, Dua Pemotor Bertabrakan

  • www.nusabali.com-potong-jalur-mendadak-dua-pemotor-bertabrakan

TABANAN, NusaBali
Kecelakaan mengerikan terjadi di Jalan Jurusan Denpasar-Gilimanuk, masuk Banjar Dinas Meliling Kawan, Desa Meliling, Kecamatan Kerambitan, Tabanan, Sabtu (24/7).

Sepeda motor Honda Beat nopol DK 2821 GP yang dikendarai I Gusti Made Rai, 38, bertabrakan dengan Yamaha Vixion nopol DK 2718 VY yang dikendarai I Wayan Karmayasa, 23. Akibatnya kedua pengendara ini dilarikan ke rumah sakit.

Informasi yang dihimpun kecelakaan tersebut terjadi, Sabtu pagi sekitar pukul 08.15 Wita. Awalnya Honda Beat yang ditunggangi Made Rai datang dari arah timur (Denpasar) menuju barat (Gilimanuk). Setibanya di lokasi kejadian dengan kondisi jalan lurus mendadak dia memotong jalur ke arah kanan hendak membeli nasi.

Apesnya karena pemotor Made Rai tak memperhatikan arus lalulintas, pengendara Yamaha Vixion Wayan Karmayasa yang datang dari arah barat tak bisa berkelit. Tabrakan keras pun terjadi di jalur pengendara sepeda motor dari arah barat.

Akibat kecelakaan tersebut pemotor Made Rai warga asal Banjar Bejera Kaja, Desa Bajera, Kecamatan Selemadeg ini terkapar di tengah jalan. Dia tak sadarkan diri, keluar darah dari hidung, memar pada kelopak mata kiri, dan dirawat di BRSU Tabanan. Sementara pemotor Wayan Karmayasa warga asal Desa Bunutin, Kecamatan Abang, Karangasem ini juga mengalami keluar darah dari hidung. Namun dia kondisinya sadar dan masih menjalani perawatan di BRSU Tabanan.

Kasubag Humas Polres Tabanan, Iptu Nyoman Subagia menyatakan, penyebab kecelakaan terjadi karena pemotor Honda Beat yang tiba-tiba berbelok ke arah kanan atau utara tanpa memperhatikan arus lalulintas. "Begitu hendak ke kanan, datang pemotor Vixion dari arah barat," tegasnya.

Sekarang kasus masih ditangani oleh unit Lantas Polres Tabanan. Kerugian dalam kecelakaan ini sekitar Rp 2 juta mengingat kondisi dua kendaraan yang terlibat kecelakaan sama-sama rusak pada bagian depan dan samping. "Kasus masih ditangani unit Lantas Polres Tabanan," tandas Iptu Subagia. *des

Komentar