nusabali

Masyarakat Tabanan Dapat Bantuan Beras 5 Ton dari Pemprov Bali

  • www.nusabali.com-masyarakat-tabanan-dapat-bantuan-beras-5-ton-dari-pemprov-bali

TABANAN, NusaBali
Pemerintah Kabupaten Tabanan mendapatkan bantuan 5 ton beras dari Pemprov Bali pada Senin (26/7). Bantuan beras yang dibagikan menjadi 1.000 paket tersebut diserahkan kepada masyarakat Tabanan yang terdampak pandemi Covid-19, namun sama sekali belum pernah menerima bantuan sosial. Pembagian beras kepada masyarakat akan dikelola oleh masing-masing camat.

Penyerahan bantuan beras tersebut dilakukan Bupati Tabanan Komang Gede Sanjaya kepada seluruh camat se–Kabupaten Tabanan di halaman Kantor Bupati Tabanan. Sebelum beras dibagikan, Wakil Bupati Tabanan Made Edi Wirawan terlebih dahulu menjemput 5 ton beras di Rumah Jabatan Gubernur Bali di Jayasabha, Denpasar. 

Kepala Dinas Sosial Tabanan I Nyoman Gede Gunawan, mengatakan Kabupaten Tabanan mendapatkan 5 ton beras dari Pemprov Bali. Beras 5 ton ini kemudian dibagi secara proporsional kepada seluruh kecamatan di Tabanan, artinya masing-masing kecamatan mendapat 500 kilogram beras.  “Total kita mendapatkan 5 ton beras dari pemprov, kemudian kita bagi proporsional ke 10 kecamatan yang ada. Setiap warga mendapat bantuan 5 kilogram,” kata Nyoman Gunawan.

Menurut Nyoman Gunawan, 500 kilogram beras ini untuk setiap kecamatan sudah dikoordinasikan antara camat dengan seluruh perbekel yang ada. Dan yang berhak sebagai penerima adalah warga yang selama ini belum mendapat bantuan pemerintah seperti PKH, BPNT, BST, dan lainnya lagi.

Namun bantuan ini juga berlaku bagi warga yang masuk DTKS tetapi belum memperoleh bantuan. Camat dan perbekel akan berkreasi di lapangan menentukan siapa yang berhak menerima. 

“Artinya mereka yang menerima ini di luar dari penerima program bansos sebelumnya. Semua data sudah disiapkan oleh kecamatan dan perbekel setempat,” beber Nyoman Gunawan. 

Sementara itu, Bupati Sanjaya menegaskan bantuan yang diberikan Pemprov Bali diminta secepatnya dibagikan kepada masyarakat. Bantuan diharapkan benar-benar tepat sasaran. “Pak Gubernur Bali sudah menyampaikan, tidak hanya ini saja bantuan yang akan diberikan, melainkan berkelanjutan sesuai dengan kemampuan keuangan daerah,” tegas Bupati Sanjaya. 

Usai penyerahan tersebut, masing-masing camat langsung mengangkut paket beras yang dibagikan menggunakan mobil pick up. Per kecamatan mendapat sebanyak 100 paket dibagikan secara rata. 7 des

Komentar