nusabali

Satu Formasi CPNS Disabilitas Tanpa Pelamar

  • www.nusabali.com-satu-formasi-cpns-disabilitas-tanpa-pelamar

AMLAPURA, NusaBali
Satu dari dua formasi CPNS khusus disabilitas tanpa pelamar.  Formasi CPNS khusus disabilitas dibuka bagi tenaga kesehatan, penata laboratorium kesehatan untuk di RS Pratama Desa Tianyar Barat, Kecamatan Kubu, Karangasem dan tenaga operator system informasi kependukan.

Tenaga disabilitas yang dibutuhkan untuk tenaga kesehatan dengan latar belakang pendidikan diploma (D-III) analis kesehatan.

Kepala Badan Kepegawaian Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Karangasem, I Gusti Gede Rinceg, mengungkapkan ada dua formasi khusus disabilitas CPNS. Hanya ada satu pelamar untuk tenaga operator sistem informasi administrasi kependudukan. “Selebihnya semua formasi (114 formasi) ada pelamarnya,” ungkap Gusti Gede Rinceg didampingi Kabid Pengadaan Pemberhentian dan Informasi BKPSDM I Nyoman Suanegara, Rabu (28/7).

Gusti Gede Rinceg menambahkan, passing grade untuk ambang batas kelulusan pelamar CPNS belum turun dari Menpan RB. Sebagai perbandingan, passing grade rekrutmen CPNS tahun 2019 mengacu Peraturan Menpan RB Nomor 24 tahun 2019 tentang Nilai Ambang Batas SKD Pengadaan CPNS tahun 2019. Dalam ketentuan itu disebutkan, passing grade untuk TKP (tes karakteristik pribadi) 126, TIU (tes intelegensia umum) 80, dan TWK (tes wawasan kebangsaan) 65. Dalam seleksi kompetensi dasar menggunakan CAT (computer assisted test) sebanyak 110 soal, masing-masing 45 soal TKP, 35 soal TIU, dan 30 soal TWK.

Khusus untuk jalur disabilitas, passing grade untuk TKP tanpa minimum skor, TIU sebesar 70, dan TWK tanpa minimum skor. Hingga penutupan pelamar CPNS, masih tercatat sebanyak 268 pelamar dari 2.064 pelamar CPNS dinyatakan TMS (tidak memenuhi syarat) secara administrasi. Sedangkan yang belum diverifikasi sebanyak 244 pelamar, sehingga yang telah diverifikasi dan dinyatakan lolos sebanyak 1.552 pelamar. “Berkas pelamar masih diverifikasi,” ungkap pejabat dari Lingkungan Padangkerta Kelod, Kelurahan Padangkerta, Kecamatan Karangasem. 7 k16

Komentar