3.338 Pelamar CPNS Buleleng Lolos Administrasi, 387 Gagal
Yang Gagal Diberi Kesempatan Hak Sanggah
SINGARAJA, NusaBali.com - Sebagai salah satu langkah mewujudkan seleksi penerimaan Calon Pengawai Negeri Sipil (CPNS) yang profesional dan akuntabel, tim panitia seleksi menggelar rapat persiapan verifikasi dokumentasi unggah penerimaan CPNS di lingkungan Pemkab Buleleng, Minggu (1/8/2021).
Dalam rapat tersebut Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Buleleng Gede Suyasa selaku ketua tim memimpin rapat menyampaikan rapat finalisasi untuk menentukan kelulusan adminstrasi peserta CPNS.
Dari 3.725 jumlah peserta yang mendaftar sebanyak 3.338 orang pelamar memenuhi syarat dan 387 orang tidak memenuhi syarat. Suyasa juga mengatakan pengumuman resmi hasil dari seleksi adminstrasi akan diumumkan pada tanggal 2 Agustus 2021.
Lebih lanjut, Suyasa menyatakan pada saat pengumuman hasil seleksi adminstrasi sudah disampaikan alasan-alasan kenapa tidak lolos/tidak memenuhi syarat. Namun demikian lanjut Suyasa para peserta yang tidak lolos seleksi masih tetap diberikan masa sanggah selama tiga hari sejak diumumkannya hasil seleksi tersebut.
"Peserta yang lolos adminstrasi sudah berhak mengikuti tahapan tes selanjutnya yang akan dijadwalkan kemudian," jelasnya.
Sementara itu terkait dengan P3K (Pegawai Pemerintahan dengan Perjanjian Kerja), seleksinya dilakukan oleh Kemendikbud dan panitia daerah tinggal menunggu hasil dari pusat.
Komentar