nusabali

Kapolres Badung Pimpin Patroli Gabungan PPKM Level 4

  • www.nusabali.com-kapolres-badung-pimpin-patroli-gabungan-ppkm-level-4

MANGUPURA, NusaBali
Kapolres Badung AKBP Leo Dedy Defretes turun langsung pantau pelaksanaan penegakan disiplin protokol kesehatan (Prokes) di wilayah hukum Polres Badung, Sabtu (21/8) malam.

Kapolres turun untuk memastikan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level 4 berjalan dengan baik.

PPKM ini harus dipastikan ketat untuk mendukung upaya tracing dan isolasi terpusat. Mengingat saat ini kasus Covid-19 masih tinggi maka kesadaran masyarakat dalam menerapkan Prokes harus menjadi perhatian. Patroli tim gabungan dari TNI/Polri, Satpol PP, dan Linmas ini dilakukan di Desa Tibubeneng, Kecamatan Kuta Utara, Badung. Sasaran operasinya adalah  warung-warung, restauran, tempat yang banyak kerumunan, serta tempat pelayanan publik lainnya yang tidak mematuhi ketentuan penerapan protokol kesehatan Covid-19.

"Bagi pelaku usaha batasan jam operasional adalah pukul 21.00 Wita. Batasan jam operasional itu sesuai Instruksi Mendagri Nomor 30 tahun 2021 dan Surat Edaran Gubernur Bali nomor 13 tahun 2021 tertanggal 3 Agustus 2021 tentang Perpanjangan PPKM," tutur AKBP Leo didampingi Wakapolres Kompol I Gede Eka Putra Astawa. *pol

Komentar