Polisi Pantau Banyu Pinaruh di Banjar
SINGARAJA, NusaBali
Sejumlah anggota kepolisian dari Polsek Banjar melakukan kegiatan patroli di pesisir pantai di wilayah Kecamatan Banjar untuk memantau aktivitas masyarakat yang melakukan kegiatan Banyu Pinaruh dalam rangka rangkaian Hari Raya Saraswati, pada Minggu (30/8) pagi.
Selain patroli, polisi juga melakukan imbauan agar masyarakat tetap disiplin protokol kesehatan pencegahan Covid-19. Petugas kepolisian juga bersiaga di bibir pantai untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan, seperti terseret arus. Mengingat ombak di pantai pasang surut sewaktu-waktu. Polisi yang bertugas dalam pengamanan Bayupinaruh bersinergi dengan Babinkamtibmas dan Pecalang di desa setempat. Mereka turut menyampaikan pesan Kamtibmas kepada warga agar ikut berpartisipasi aktif dalam menjaga kamtibmas di sekitar lingkungan tempat tinggal.
Kapolsek Banjar, Kompol Made Agus Dwi Wirawan mengatakan, patroli keliling di objek vital sejenis pantai dilakukan untuk menjamin keamanan dan kenyamanan masyarakat. Serta memastikan bahwa tidak terjadi tindak kriminalitas, sehingga masyarakat merasa aman dan nyaman.
"Patroli merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan untuk memantau situasi wilayah sekaligus upaya pemantapan Kamtibmas di wilayah hukum Polsek Banjar serta mengawal adaptasi kebiasaan baru dimasa pandemi Covid-19," kata Kompol Agus Dwi.
Dalam situasi pandemi Covid-19, pihaknya terus berupaya meningkatkan kegiatan kepolisian dengan harapan dapat mengajak serta menggugah kesadaran masyarakat untuk senantiasa disiplin protokol kesehatan demi mencegah penyebaran virus Covid-19. *mz
1
Komentar