Bupati Tabanan Lepas 12 Atlet Tabanan untuk PON XX
TABANAN, NusaBali.com - Bupati Tabanan I Komang Gede Sanjaya melepas 12 atlet Tabanan untuk Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua 2021 di kantor Bupati Tabanan, Kamis (2/9/2021) pagi.
Bupati Tabanan Komang Gede Sanjaya mengucapkan selamat dan penghargaan serta apresiasi yang setinggi-tingginya kepada seluruh atlet yang telah terpilih mewakili Kabupaten Tabanan dan bergabung dalam kontingen Bali dalam ajang olahraga multi event tingkat nasional yang dilaksanakan empat tahun sekali itu.
"Sudah sepatutnya kita semua merasa bangga atas keberhasilan putra-putri terbaik yang dimiliki oleh masyarakat Tabanan di bidang olah raga prestasi ini," ujar Sanjaya didampingi Ketua DPRD Tabanan, para Forkopimda, Sekda dan OPD terkait, Ketua Dewan Kehormatan KONI dan Ketua KONI Tabanan.
Olahraga berperan sebagai sebuah mesin nation and character building telah teruji karena olahraga memiliki fungsi membangun spirit kebangsaan. Olahraga dijadikan sebagai alat pemersatu bangsa, membentuk karakter individu dan kolektif serta memiliki potensi mendinamisasikan sektor-sektor pembangunan yang lain.
"Oleh karena itu, adalah menjadi tugas kita bersama untuk memberikan kontribusi yang lebih besar terhadap kemajuan prestasi olah raga kita," ujarnya.
Bupati Tabanan berkeyakinan bahwa dalam menghadapi event ini para pelatih sudah mempersiapkan anak didiknya secara matang dalam semua aspek untuk meraih prestasi melalui pelatihan jangka panjang yang sistematis dan terencana.
Kepada para atlet, Bupati Sanjaya menekankan agar terus menggelorakan fighting spirit (semangat juang) sebelum memasuki laga selama pelaksanaan PON XX Papua, sebagaimana semangatnya para pahlawan Bali yang terkenal dengan semangat puputan, semangat yang pantang menyerah.
Bupati Sanjaya berharap pelepasan atlet ini dapat memberikan dorongan motivasi untuk meningkatkan daya saing daerah dibidang olah raga dalam rangka mewujudkan Tabanan Era Baru yang Aman, Unggul dan Madani.
"Kepada para manajer atau pelatih tim, official dan unsur terkait agar tetap menjaga sportivitas, kekompakan rasa kebersamaan, rasa persatuan dan kesatuan serta senantiasa memberikan dorongan semangat kepada para atlet kita," kata Sanjaya.
Sementara itu, Ketua KONI Tabanan I Dewa Gede Ary Wirawan mengatakan, keberangkatan atlet menuju PON XX Papua 2021 nantinya akan dilakukan secara bertahap menyesuaikan dengan jadwal pertandingan. Adapun pertandingan pertama yang dilakukan atlet Tabanan pada 29 September 2021.
"Dua belas orang ini adalah atlet-atlet terbaik yang kita punya, kebetulan tahun ini kita bisa melewati di atas sepuluh dan sebelumnya mungkin hanya 2-3 orang yang mewakili Bali. Ini suatu kejutan juga, bahwa pembinaan olahraga di Tabanan sudah membaik," katanya. *ant
Komentar