Bersihkan Ceceran Oli, Damkar Semprotkan Foam
AMLAPURA, NusaBali
Petugas Pemadam Kebakaran (Damkar) Karangasem semprotkan foam untuk membersihkan ceceran oli yang tumpah di jalan Banjar Kang-Kang, Desa Kerta Mandala, Kecamatan Abang, Karangasem, Minggu (3/10) sekitar pukul 10.23 Wita.
Sebelum dibersihkan, pengendara kendaraan bermotor kesulitan melintas karena jalan licin. Jalan licin akibat ceceran oli tumpah dilaporkan oleh Sekretaris BPBD Karangasem I Putu Eka Putra Tirtana yang kebetulan melintas.
Regu II Pos Pemadam Kebakaran dipimpin I Komang Triadi Mertawan bersama 4 anggotanya turun ke lokasi untuk menyemprotkan foam. Usai penyemprotan foam dilanjutkan dengan semprotkan air agar jalan tidak licin lagi. “Kami menghabiskan 4.000 liter air untuk penyemprotan ceceran oli,” ungkap Komang Triadi Mertawan. Dia tidak mengetahui kronolis ceceran oli di jalan Banjar Kang-Kang itu. Demikian pula Eka Tirtana yang melaporkan kejadian itu tidak mengetahui asal usul ceceran oli. Dia melihat ada ceceran oli sepanjang 200 meter.
Eka Tirtana melaporkan ke BPBD agar jalan segera dibersihkan sebab jalan Banjar Kang-Kang yang merupakan jalur Amlapura-Singaraja cukup padat kendaraan. Khawatir terjadi kecelakaan lalu lintas. “Saya hanya lihat ada oli tercecer di jalan makanya saya laporkan ke petugas damkar. Saya tidak tahu penyebabnya,” ungkap Eka Tirtana. Sementara Komang Triadi Mertawan menambahkan, foam tak hanya digunakan membersihkan ceceran oli di jalan, juga untuk padamkan kebakaran mobil. Petugas Damkar Karangasem padamkan kebakaran mobil pick up hitam DK 8166 FT di Jalan Gajah Mada Amlapura, Kamis (9/9). Pick up yang dikemudkan oleh Sofian, 26, dari Jalan Diponegoro Amlapura memuat dua jirigen oli, masing-masing berisi 30 liter. Ternyata oli tumpah dan mengakibatkan kebakaran mobil. *k16
Komentar