nusabali

Pungutan Retribusi KIR Pakai Non Tunai

  • www.nusabali.com-pungutan-retribusi-kir-pakai-non-tunai

BANGLI, NusaBali
Bupati Bangli, Sang Nyoman Sedana Arta, menyampaikan rencana pungutan retribusi pengujian kendaraan bermotor (KIR) pakai non tunai.

Rencana itu disampaikan saat rapat paripurna dewan dengan agenda jawaban eksekutif terhadap pemandangan umum fraksi-fraksi di ruang rapat Krisna Kantor Bupati Bangli, Rabu (6/10). Pungutan retribusi non tunai sebagai implementasi penerapan Lulus Uji Elektronik (BLUe).

Bupati Sedana Arta mengatakan, sebelum penerapan non tunai, diawali dengan sosialiasi. Sosialisasi kepada masyarakat selain menyebarluaskan informasi juga mendorong kesadaran publik bayar pajak. Penegasan itu disampaikan untuk menjawab pemandangan umum Fraksi Demokrat. Sementara terhadap pemadangan umum Fraksi Golkar, Bupati Sedana Arta sependapat melindungi lahan pertanian pangan berkelanjutan. Implementasi Perda akan ditindaklanjuti dengan peraturan pelaksanaanya berupa Peraturan Bupati maupun Keputusan Bupati. *esa

Komentar