Vaksinasi Door To Door Sasar Warga Air Anakan
NEGARA, NusaBali
Rendahnya capaian vaksinasi di beberapa banjar/lingkungan maupun desa/kelurahan di Jembrana, menjadi atensi jajaran Kepolisian bersama Satgas Penanganan Covid-19 Jembrana.
Selain membuka gerai vaksin di balai banjar ataupun lingkungan, untuk mengajak warga mengikuti vaksinasi Covid-19, petugas turun melakukan vaksinasi warga secara door to door. Seperti dilaksanakan di wilayah Banjar Air Anakan, Desa Banyubiru, Kecamatan Negara, Jembrana, Minggu (24/10). Dalam upaya meningkatkan capaian vaksinasi di banjar tersebut, jajaran Polsek Negara yang dipimpin langsung Kapolsek Negara AKP I Gusti Made Sudarma Putra bersama tenaga kesehatan dari UPTD Puskesmas Negara I sempat membuka gerai vaksin presisi Polres Jembrana di balai banjar setempat.
Hanya saja, kesadaran warga yang belum divaksin untuk datang ke gerai vaksin diketahui belum terlalu banyak. Guna memaksimalkan capaian vaksinasi di banjar tersebut, petugas turun melakukan vaksinasi dengan mendatangi beberapa rumah warga yang belum divaksin. “Kami tetap berusaha mendekatkan pelayanan. Mengajak warga yang belum divaksin agar segera mengikuti vaksinasi,” ucap AKP Sudarma Putra.
Dari kegiatan gerai vaksin dan vaksinasi secara door to door yang dilaksanakan di Banjar Air Anakan tersebut, berhasil divaksin sebanyak 60 orang. Dari 60 orang itu, 17 orang yang divaksin dosis pertama dan 43 orang divaksin dosis kedua. Adapun 17 orang yang divaksin dosis pertama itu, terdiri dari 11 orang yang masuk kalangan masyarakat umum, 5 orang lanjut usia (lansia), dan 1 orang remaja (usia 12-17 tahun). Sementara 43 orang yang divaksin dosis kedua, terdiri dari 27 orang masyarakat umum, 12 orang pelayanan publik, 2 orang lansia, dan 2 orang remaja.
AKP Sudarma Putra berharap agar warga tidak takut divaksin. Kepada warga yang sudah divaksin, diharapkan ikut mengajak keluarga ataupun temannya yang belum divaksin untuk segera mengikuti vaksinasi. Begitu juga memberikan informasi yang benar tentang program vaksinasi Covid-19 ini.*ode
1
Komentar