Karangasem Dapat Tambahan Akreditasi 11 PAUD
AMLAPURA, NusaBali
Karangasem dapat tambahan kuota 11 akreditasi PAUD (Pendidikan Anak Usia Dini) akhir tahun 2021. Sebelumnya sebanyak 42 PAUD dan 3 PKBM (Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat) sudah diakreditasi.
Koordinator Asesor PAUD Karangasem I Dewa Ayu Anom Pratiwi mengatakan, dengan tambahan kuota akreditasi 11 PAUD, maka Karangasem mendapatkan tambahan kuota terbanyak di Bali. Sebanyak 11 PAUD yang direkomendasikan untuk akreditasi telah lulus komisi pelaksanaan akreditasi (KPA). Pengelola 11 PAUD telah mengajukan permohonan akreditasi melalui asesor.
Anom Pratiwi menjelaskan, sebanyak 11 satuan pendidikan telah melakukan registrasi seluruh program yang ada pada satuan pendidikan menggunakan NPSN (nomor pokok sekolah nasional) secara online. Satuan pendidikan itu juga telah mengisi format sesuai panduan EDS PA (evaluasi diri satuan prasyarat akreditasi) sesuai Sispena (sistem penilaian akreditasi PAUD dan PNF) berbasis web dengan aplikasi Sispena 3.1. “Pengiriman dokumen secara online, akreditasi juga online,” jelas Anom Pratiwi yang juga Ketua IGTKI (Ikatan Guru Taman Kanak-Kanak) Karangasem, Selasa (2/11).
Disebutkan 11 PAUD yang masuk daftar diakreditasi yakni PAUD At-Taqwim, Kelompok Bermain Sastra Lestari, Kelompok Bermain Wana Cita, TK Sinar Bhuana, Kelompok Bermain Kumara Jaya, TK Tunas Mekar, Kelompok Bermain Yadnya Kumara, Kelompok Bermain Gayatri, Kelompok Bermain Cempaka Kids, Kelompok Bermain Widya Murti, dan Kelompok Bermain Buana Giri Kumara. Terpisah, Kabid PAUD dan PNF Disdikpora Karangasem I Nyoman Adil mengaku belum dapat informasi adanya kuota akreditasi 11 PAUD di akhir tahun 2021. “Bisa saja informasinya langsung ke asesor,” ungkap Nyoman Adil.
Nyoman Adi mengungkapkan, untuk kelengkapan syarat akreditasi, selama ini asesor yang aktif memberikan masukan kepada pengelola satuan pendidikan dan memberikan pemahaman menggunakan aplikasi Sispena 3.1 yang telah masuk dapodik. Ketua BAN PAUD dan PNF Provinsi Bali I Made Ardana Putra saat dikonfirmasi membenarkan asesor menerima langsung informasi tambahan 11 PAUD untuk diakreditasi. Sebab asesor yang melakukan pendampingan kepada satuan pendidikan. “Di Bali dapat tambahan kuota 50 PAUD, termasuk 11 PAUD di Karangasem,” ungkap Ardana Putra. Karangasem terbanyak dapat kuota dibandingkan Buleleng 10 PAUD, Jembrana sebanyak 8 PAUD, Badung 5 PAUD, Gianyar 5 PAUD, Denpasar 4 PAUD, Bangli 3 PAUD, Tabanan 2 PAUD, dan Klungkung 2 PAUD. *k16
1
Komentar