Pemerintah Siapkan Chatbot PeduliLindungi
Percepat Akses Sertifikat Vaksin
SINGARAJA, NusaBali
Kementerian Kesehatan kembali melakukan penyesuaian untuk memudahkan pelayanan kepada masyarakat.
Terutama untuk mengakses status vaksinasi dan sertifikat vaksin Covid-19. Layanan dapat diakses melalui pesan WhatsApp melalui nomor chat center yang telah disediakan. Inovasi yang dinamai Chatbot WhatsApp PeduliLindungi.
Koordinator Bidang Data dan Informasi Satgas Covid-19 Buleleng, Ketut Suwarmawan, Kamis (11/11) kemarin menjelaskan, layanan chatbot diluncurkan untuk mempercepat respon pengaduan masyarakat. Masyarakat dapat dengan cepat mengetahui status vaksinasi dan juga sertifikat vaksin mereka tanpa membuka aplikasi PeduliLindungi.
“Chatbot PeduliLindungi diharapkan dapat menjawab kebutuhan masyarakat yang selama ini masih terkendala dengan urusan terkait tentang sertifikat vaksin. Sekarang masyarakat bisa mengatasi masalahnya hanya dengan mengirim pesan WA pada nomor yang telah disediakan,” ucap Suwarmawan yang juga Kepala Dinas Komunikasi Informatika Persandian dan Statistik (Kominfo Santi) Buleleng ini.
Menurutnya, untuk mengakses layanan chatbot, masyarakat bisa menghubungi WhatsApp Kemkes RI pada nomor 081110500567. Setelah dijawab oleh operator, pengguna akan dimintai sejumlah data seperti nomor telepon yang terdaftar dalam aplikasi PeduliLindungi. Namun untuk memastikan data yang diberikan masyarakat aman, layanan akan memberikan kode On Time Password (OTP).
Masyarakat dalam chatbot itu pun dapat mengakses beberapa menu seperti downlod sertifikat, status vaksin dan mengubah info diri, jika sudah dinyatakan masuk dalam layanan tersebut.
Sementara itu terkait perkembangan Covid-19 terkini di Kabupaten Buleleng, Ketut Suwarmawan menyebutkan dari data kemarin kasus konfirmasi baru nihil dan sembuh sebanyak 1 orang dari Kecamatan Buleleng. Dia pun berharap dengan inovasi layanan ini, masyarakat dapat lebih terbantu melancarkan aktivitasnya saat berpergian ke luar rumah.
Sementara itu perkembangan kasus covid-19 di Buleleng pada Kamis (11/11) kemarin, kembali tidak ditemukan kasus konfirmasi baru. Satgas Penanganan Covid-19 Buleleng hanya mencatatkan satu orang pasien yang dinyatakan sembuh. Sehingga jumlah kasus aktif yang masih tersisa di Buleleng hanya 1 orang saja.
Perkembangan data tersebut membuat jumlah kasus konfirmasi kumulatif menjadi 10.447 orang. Namun sebanyak 9.909 orang diantaranya dinyatakan sembuh, 537 orang meninggal dunia. *k23
Komentar