MU Ditunggu 11 Laga dalam 40 Hari
MANCHESTER, NusaBali
Manchester United (MU) akan menjalani jadwal padat dan sulit pasca-jeda internasional.
Yakni, 11 laga dalam kurun waktu tidak kurang dari 40 hari. Itu artinya, rata-rata tiga hari sekali bertanding.
Ya, kompetisi liga di Eropa akan bergulir akhir pekan ini, termasuk Premier League, usai tim-tim negara Eropa menjalani kualifikasi Piala Dunia 2022. MU pun dijadwalkan tandang lawan Watford di Vicarage Road pada Sabtu (20/11) malam WITA. Jika menang atas Watford, MU berpeluang memperbaiki posisi di klasemen sementara Premier League.
Saat ini, MU di peringkat enam dengan 17 pon dan tertinggal tiga poin dari Arsenal tepat di atasnya. Usai kontra Watford, jadwal padat dan sulit akan dijalani MU, diantaranya lawan Villarreal (24/11), Chelsea (28/11), Arsenal (3/12).
Meski start musim ini tidak meyakinkan, penyerang MU Edinson Cavani berpesan kepada suporter agar tetap percaya kepada tim. Cavani berharap suporter tidak berkecil hati dengan hasil tak memuaskan MU belakangan ini.
"Pesan untuk fans adalah ... percaya kepada tim mereka dan percaya kepada para pemain, yang tak diragukan lagi akan berusaha keras untuk tampil bagus dan terus berkembang, agar kepercayaan yang sudah mereka tunjukkan kepada kami, mungkin bisa kami balas dengan hasil-hasil bagus, kerja keras, dan menang," ujar Cavani kepada Inside United.
MU hanya menang satu kali dalam enam laga terakhir di Premier League. Dalam laju itu MU kalah 0-5 dari Liverpool dan 0-2 dari Manchester City, yang sama-sama di Old Trafford.
Hal itu berarti MU sudah delapan kali kalah di Old Trafford di sepanjang 2021. Angka itu menjadi yang terbanyak bagi MU dalam satu tahun kalender sejak 1989. Kini MU di peringkat keenam klasemen dengan 17 poin dari 11 laga. MU tertinggal 9 angka dari Chelsea di puncak. *
Ya, kompetisi liga di Eropa akan bergulir akhir pekan ini, termasuk Premier League, usai tim-tim negara Eropa menjalani kualifikasi Piala Dunia 2022. MU pun dijadwalkan tandang lawan Watford di Vicarage Road pada Sabtu (20/11) malam WITA. Jika menang atas Watford, MU berpeluang memperbaiki posisi di klasemen sementara Premier League.
Saat ini, MU di peringkat enam dengan 17 pon dan tertinggal tiga poin dari Arsenal tepat di atasnya. Usai kontra Watford, jadwal padat dan sulit akan dijalani MU, diantaranya lawan Villarreal (24/11), Chelsea (28/11), Arsenal (3/12).
Meski start musim ini tidak meyakinkan, penyerang MU Edinson Cavani berpesan kepada suporter agar tetap percaya kepada tim. Cavani berharap suporter tidak berkecil hati dengan hasil tak memuaskan MU belakangan ini.
"Pesan untuk fans adalah ... percaya kepada tim mereka dan percaya kepada para pemain, yang tak diragukan lagi akan berusaha keras untuk tampil bagus dan terus berkembang, agar kepercayaan yang sudah mereka tunjukkan kepada kami, mungkin bisa kami balas dengan hasil-hasil bagus, kerja keras, dan menang," ujar Cavani kepada Inside United.
MU hanya menang satu kali dalam enam laga terakhir di Premier League. Dalam laju itu MU kalah 0-5 dari Liverpool dan 0-2 dari Manchester City, yang sama-sama di Old Trafford.
Hal itu berarti MU sudah delapan kali kalah di Old Trafford di sepanjang 2021. Angka itu menjadi yang terbanyak bagi MU dalam satu tahun kalender sejak 1989. Kini MU di peringkat keenam klasemen dengan 17 poin dari 11 laga. MU tertinggal 9 angka dari Chelsea di puncak. *
1
Komentar