Persebaya Waspadai Permainan Impresif Persita
SLEMAN, NusaBali.com - Pelatih Persebaya Aji Santoso mewaspadai penampilan impresif yang tengah ditunjukkan oleh Persita Tangerang dalam beberapa laga terakhir saat kedua tim bertemu di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, Rabu (24/11/2021).
Dua tim eks perserikatan ini akan melakoni matchday 13 Liga 1. "Saya kira selama putaran pertama Persita Tangerang di bawah asuhan coach Widodo Cahyono Putro sangat bagus, sangat impresif. Tentunya ini yang kami waspadai. Penampilan Persita Tangerang cukup bagus," ujar Aji Santoso pada sesi konferensi pers virtual, Selasa (23/11/2021).
Aji mengatakan saat ini Persebaya Surabaya sudah siap untuk menghadapi laga melawan Persita Tangerang dan seluruh pemain siap untuk diturunkan.
"Persiapan tim baik sekali, semua pemain dalam kondisi yang bagus dan semua pemain siap untuk diturunkan," terang Aji Santoso.
Selain itu, mantan pemain tim nasional itu mengatakan, ketatnya jadwal pertandingan di seri ketiga dan ia masih belum menentukan bagaimana pola rotasi yang akan dilakukan setelah pertandingan melawan Persita.
Aji juga menjelaskan hal tersebut akan membuat dirinya mempersiapkan pemain muda jika seharusnya rotasi perlu dilakukan dan memastikan sejauh ini seluruh pemain siap untuk diturunkan.
"Ya kita lihat, memang ini istirahatnya cukup pendek, tiga hari istirahat totalnya. Makanya kemarin masih pertandingan di seri ketiga, saya lihat nanti pertandingan kedua seperti apa, baru nanti pertandingan ketiga dan berikutnya saya akan menentukan rotasi seperti apa," ungkap Aji.
"Kita lihat perkembangannya, kita lihat situasinya, jadi situasinya cukup situasional, kita lihat perkembangannya seperti apa. Tetapi yang terpenting bagi, semua pemain yang ada di tim siap untuk bermain," sambungnya.
Persebaya Surabaya akan menghadapi Persita Tangerang pada pekan ke-13 Liga 2021/2022 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, Rabu (24/11/2021) pukul 18.00 WIB.
Saat ini Persebaya Surabaya berada di peringkat enam dengan raihan 20 poin dari 12 pertandingan, sedangkan Persita Tangerang berada satu tingkat di bawahnya pada klasemen sementara Liga 1 dengan torehan 19 poin. *ant
Komentar