Sidak Warung Mie, Tim Gabungan Atensi Kerumunan
GIANYAR, NusaBali
Tim terdiri dari anggota Satpol PP Gianyar, staf Kecamatan Sukawati, dan Polsek Sukawati, Gianyar, melakukan sidak pendisiplinan prokes pengunjung dan pengelola pada sebuah warung mie di Desa Batubulan, Rabu (2/12).
Petugas mengecek sarana dan prasana penerapan prokes Covid-19 di warung makan itu. Setelah dicek, tim yang terdiri dari Camat Sukawati I Gusti Ngurah Udayadnya, didampingi Kasat Pol PP Gianyar I Made Watha dan personel Polsek Sukawati pun memberikan masukan kepada pengelola warung terkait jarak tempat duduk yang rapat agar direnggangkan. Tempat mencuci tangan yang terbatas juga menjadi sorotan sehingga pengelola diminta memperbanyak. Pada masing-masing meja juga tidak disediakan hand sanitizer. Pelanggan yang datang juga harus dilakukan pengecekan suhu dan pihak pengalola diminta menyediakan masker dan diberikan kepada pelanggan yang tidak menggunakan masker.
Kasatpol PP Gianyar I Made Watha menegaskan jika secara umum, penerapan prokes di warung tersebut sudah berjalan dengan baik dan ditaati. Terlebih warung itu sudah ada Satgas Covid-19 internal yang mengawasi penerapan prokes setiap hari. “Jadi baik karyawan maupun pengunjung itu penerapan prokesnya sudah diawasi dengan ketat,” ujarnya, Kamis (2/12).
Hanya saja, saat tim melakukan sidak, memang ada beberapa hal yang menjadi sorotan dan harus ditindaklanjuti oleh pihak pengelola. “Misalnya tempat duduk yang harus diperlebar posisinya, sekurang-kurangnya 1 meter. Handsanitizer perlu diperbanyak, jadi itu saran dari tim,” imbuhnya. Atas saran tersebut, pengelola warung bersedia menyediakan kekurangan sarana dan prasarana penerapan prokes sesuai saran dari tim.
Sementara itu, Kapolsek Tampaksiring AKP Ni Luh Suardini di dampingi Pawas Aiptu Ngakan Anta Kumara, memantau giat vaksinasi untuk para lansia dan masyarakat umum di Kecamatan Tampaksiring, Kamis (2/12). Giat vaksinasi di Puskesmas Tampaksiring II berlangsung mulai Pukul 08.30 Wita.
Kapolsek Tampaksiring, seizin Kapolres Gianyar, AKBP I Made Bayu Sutha Sartana, mengatakan pihaknya memerintahkan seluruh Bhabinkamtibmas dan personel Polsek Tampaksiring agar menjemput para lansia. "Agar vaksinasi tahap pertama dan kedua di Kecamatan Tampaksiring Kabupaten Gianyar segera tuntas. Khususnya bagi kalangan lansia yang rentan terpapar virus Covid-19," jelasnya.
Vaksin yang disuntikkan yakni jenis Biofarma, Astra Zineca, Coronavac. Selain para lansia, petugas juga menjemput orang dewasa yang belum mendapatkan vaksinasi. "Bagi para lansia dan masyarakat umum yang mengikuti vaksinasi wajib menerapkan protokol kesehatan guna mencegah penyebaran virus covid-19 serta menghimbau kepada para lansia agar setelah selesai melaksanakan vaksinasi dan pulang kerumahnya selalu menerapkan protokol kesehatan dengan tetap mencuci tangan dengan sabun pada air yang mengalir serta hidup sehat, dan sasaran masyarakat yang di vaksin hari ini berjumlah 50 orang," jelasnya. *nvi
1
Komentar