nusabali

124 PSN Rampung per November 2021

  • www.nusabali.com-124-psn-rampung-per-november-2021

JAKARTA, NusaBali
Komite Percepatan Penyediaan Infrastruktur Prioritas (KPPIP) menyatakan total proyek strategis nasional (PSN) yang rampung sebanyak 124 proyek per November 2021.

Jumlah itu terhitung sejak KPPIP dicetuskan pada 2016 lalu. "Pada 2021, November total ada 124 proyek yang sudah selesai dan kami harapkan mencapai 132 projek pada akhir Desember," ungkap Wahyu Utomo selaku Ketua Tim Pelaksana KPPIP dalam Akselerasi Pelaksanaan PSN untuk Mendukung Pertumbuhan Ekonomi Nasional Pasca Pandemi, seperti dilansir CNNIndonesia.com, Rabu (15/12).

Wahyu mengatakan penyelesaian 124 PSN itu menghasilkan nilai investasi sebesar Rp626,1 triliun. Jika lebih rinci, KPPIP mencatat 32 PSN rampung sejak Januari 2020-November 2021 atau selama pandemi merebak di Indonesia.

Menurut Wahyu, nilai proyek dari 32 PSN itu sebesar Rp158,8 triliun. Lebih lanjut ia memproyeksi ada delapan proyek tambahan yang akan selesai hingga akhir 2021 dengan nilai Rp94,3 triliun. Jika itu terealisasi, maka total proyek yang berhasil diselesaikan selama 2020-2021 mencapai 40 PSN senilai Rp253,1 triliun.

Saat ini, Wahyu menyebut ada 27 PSN yang masih dalam tahap konstruksi dan sebagian belum bisa beroperasi. Ia berkomitmen akan terus mendorong proyek yang belum selesai tersebut rampung sebelum 2024 mendatang.

"Yang kami lakukan dari KPPIP yaitu mendorong agar proyek yang belum selesai dapat diselesaikan sebelum 2024 karena presiden menginginkan semua proyek PSN dan program PSN bisa semaksimal mungkin diselesaikan sebelum 2024," tutur Airlangga.

Berdasarkan Permenko Nomor 7 Tahun 2021, terdapat total 208 Proyek dan 10 Program PSN dengan nilai investasi sekitar Rp5.698,5 triliun.

Sebagai informasi, PSN merupakan proyek infrastruktur yang ditargetkan mampu meningkatkan ekonomi, pemerataan pembangunan, kesejahteraan masyarakat, dan pembangunan di daerah. Langkah strategis ini bertujuan untuk memenuhi kebutuhan dasar dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat. *

Komentar