nusabali

Kandang Terbakar, 14.000 Ayam Terpanggang

  • www.nusabali.com-kandang-terbakar-14000-ayam-terpanggang

TABANAN, NusaBali
Nasib apes menimpa peternak ayam broiler Komang Rai Ardana, 32. Karena korsleting listrik, kandang ayam berukuran 75 meter x 60 meter yang berlokasi di Banjar Pinge, Desa Baru, Kecamatan Marga, Tabanan, terbakar pada Senin (17/1) pagi.

Mirisnya, karena kejadian itu, 14.000 ayam broiler yang baru berumur empat hari mati terpanggang.  Kapolsek Marga AKP Gede Budiarta menerangkan kebakaran kandang ayam ini terjadi Senin sekitar pukul 04.00 Wita. Sebelum kandang terbakar,  karyawan korban yang merupakan suami istri sempat mengecek sekitar pukul 02.00 Wita sembari memberi pakan ayam. Saat itu kondisinya masih aman.

Mereka pun kembali istirahat dan akan memberikan pakan kembali pukul 05.00 Wita. Namun tak lama berselang setelah pasutri tersebut mengecek, justru kandang ayam didapati sudah terbakar. “Api membakar sangat cepat, apalagi di kandang ayam ini terdapat pemanas, gas, dan kulit padi sebagai alas ayam agar lebih hangat,” kata AKP Budiarta.

Menurutnya kebakaran ini sempat dipadamkan menggunakan alat manual sebelum satu unit mobil pemadam kebakaran datang. Tetapi karena api begitu besar, seluruh kandang dan isinya tidak bisa diselamatkan. Termasuk 14.000 ayam broiler yang baru berumur empat hari gosong. “Tidak ada yang bisa diselamatkan, apinya begitu besar dan membakar sangat cepat,” tegas AKP Budiarta.

Akibat kejadian tersebut korban Komang Rai Ardana mengalami kerugian mencapai Rp 720 juta. Sebab selain kerugian ayam yang mati mencapai ratusan juta rupiah, kandang dan sejumlah piranti kandang seluruhnya terbakar. “Kandang ayam yang ukuran besar ini tinggal puing saja. Kerugian ratusan juta rupiah, ayam milik korban ini merupakan mitra kerja dari perusahaan lain,” beber AKP Budiarta.

DSementara dari hasil olah TKP, kebakaran diduga terjadi karena korsleting listrik. Sebab di kandang ayam ini terdapat pemanas dan ada gas elpiji pula. “Diduga korsleting listrik. Apalagi sebelum kejadian memang terjadi hujan lebat di sekitar sini (Marga),” tandas AKP Budiarta. *des

Komentar