nusabali

Pengurus IMI Bali Dilantik 19 Februari

  • www.nusabali.com-pengurus-imi-bali-dilantik-19-februari

MANGUPURA, NusaBali
Jajaran Pengprov IMI Bali periode 2022-2026 dijadwalkan dilantik pada Sabtu (19/2) di Pelabuhan Benoa, Nusa Dua.

Pelantikan langsung oleh Ketua Umum PB IMI Bambang Soesatyo. Acara pelantikan nanti juga dirangkai kegiatan vaksin booster gratis dari Pengprov IMI Bali.

Menurut Ketua Umum Pengprov IMI Bali, I Gusti Ngurah Anom yang akrab dipanggil Ajik Krisna, pada Kamis (10/2), jadwal pelantikan sudah dikomunikasikan ke PB IMI. Ajik Krisna berharap agenda pelantikan berjalan lancar dan sukses.

Ajik Krisna juga memastikan protokol kesehatan diterapkan dengan ketat untuk menghindari terjadinya kerumunan. Sedangkan acara vaksin booster Covid -19 dilakukan gratis. Bagi yang ingin vaksin agar koordinasi dengan panitia. Kegiatan itu diharapkan dapat membantu program Bali Bangkit 2022. Ajik Krisna menambahkan, nama-nama pengurus secara detail akan disampaikan pada Sabtu (12/2).

Ajik Krisna sendiri melenggang mulus dan terpilih aklamasi menahkodai Ikatan Motor Indonesia (IMI) Bali pada Musprov IMI Bali, Selasa (28/12). Ajik Krisna mendapat dukungan bulat para pemilik voter atau suara 25 klub anggota IMI Bali.  Sedangan dalam susunan kepengurusan dipastikan diisi pengurus yang profesional sesuai bidangnya.

"Pengurus IMI Bali adalah orang profesional yang mau bekerja, karena masih banyak pekerjaan rumah yang harus dituntaskan dalam waktu dekat," kata Ajik Krisna. *dek

Komentar