Kejati Lantik Empat Kajari Baru
Ketut Maha Agung Promosi Jabat Aspidum
Denpasar, NusaBali
Kajati Bali, Ade T Sutyawarman melantik 4 Kajari baru yaitu Kajari Jembrana, Badung, Buleleng dan Bangli dalam upacara pelantikan yang digelar Jumat (11/3).
Selain itu turut dilakukan pelantikan Wakajati dan Assiten Pidana Umum (Aspidum) yang baru. Wakajati yang baru, Teguh Subroto sebelumnya menjabat sebagai Kordinator di Jamintel Kejagung. Sementara Wakajati sebelumnya, Ketut Sumedana mendapat promosi jabatan sebagai Kapuspenkum Kejagung. Yang paling menarik perhatian yaitu mantan Kajari Badung, Ketut Maha Agung yang promosi sebagai Aspidum.
Maha Agung menggantikan pejabat sebelumnya, Subroto yang menduduki jabatan baru sebagai Kepala Subdirektorat Pengamanan Pembangunan Infrastruktur Kawasan dan Sektor Strategis Lainnya pada Direktorat D Jaksa Agung Muda Intelijen.
Sementara untuk empat Kajari baru yang dilantik yaitu Rizal Syah Nyaman sebagai Kajari Buleleng, Salomina Meyke Saliama sebagai Kajari Jembrana, Imran Yusuf sebagai Kajari Badung, Yudhi Kurniawan sebagai Kajari Bangli dan Ulil Azmi menjabat Koordinator pada Kejati Bali.
Kajati Bali Sutyawarman menyampaikan peralihan tugas dan jabatan di lingkungan kejaksaan dilatar belakangi atas kebutuhan organisasi disamping adanya upaya pengembangan, pendewasaan diri, pematangan dan pemantapan personil, sebagai bentuk persiapan dan kesiapan institusi merespon besarnya tuntutan, harapan dan ekspetasi masyarakat.
“Pejabat yang baru dilantik agar tetap menciptakan kondisi selaras dan serasi antara program kejaksaan dengan revitalisasi dan reformasi birokrasi sebagaimana dicanangkan oleh pemerintah,” pesan Kajati Sutyawarman. *rez
1
Komentar